Hagia Sophia

06 December 2023

Manchester United Blokir Sejumlah Jurnalis dari Beberapa Media

(Foto: Manchester United via Getty Imag/Matthew Peters)

Manchester United memblokir sejumlah jurnalis dari berbagai media hadir ke konferensi pers Erik ten Hag. Itu setelah adanya laporan perpecahan di dalam tim.

Rumor perpecahan dalam tim itu beredar jelang laga lawan Chelsea di Old Trafford, Kamis (7/12/2023) dini hari WIB, dalam lanjutan Liga Inggris. MU sebelumnya kalah dari Newcastle United akhir pekan kemarin dan penampilan mereka kembali dapat banyak sorotan.

Dari laporan yang beredar, setengah anggota tim tak senang dengan taktik dan metode latihan Ten Hag. Terkait taktik, diklaim ada kebingungan di kalangan pemain soal apa yang ingin dimainkan Ten Hag.

Para pemain ini juga disebut protes soal latihan yang terlalu keras. Sejumlah pemain senior kabarnya telah mengungkapkan langsung ke Ten Hag keluhan mereka.

Merasa tidak diberikan ruang untuk merespons lebih dulu kabar itu, MU pun mengambil langkah keras dan tak biasa. Mereka melarang empat jurnalis dari Sky, ESPN, Manchester Evening News, dan Mirror hadir ke jumpa pers Erik ten Hag pada Selasa (5/12/2023).

"Kami bertindak terhadap sejumlah organisasi berita. Bukan karena menerbitkan berita yang tidak kami suka, tapi karena melakukannya tanpa menghubungi kami terlebih dulu untuk memberikan kami kesempatan berkomentar, membantah, atau memberi konteks," ungkap pernyataan resmi MU.

"Kami percaya ini adalah prinsip penting untuk mempertahankan diri dan kami harap ini bisa mengarah ke sebuah pengaturan ulang terkait cara kita bekerja sama."




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "MU Larang Sejumlah Jurnalis Hadiri Jumpa Pers Ten Hag"