Hagia Sophia

11 January 2024

Beberapa Rekomendasi Makanan yang Rendah Purin untuk Pengidap Asam Urat

Ilustrasi asam urat. (Foto: iStock)

Orang yang mengidap penyakit asam urat harus bijak dalam memilih makanan. Pasalnya, ada sejumlah makanan yang pantang dikonsumsi pengidap penyakit asam urat karena bisa membuat gejalanya kambuh. Jika ada makanan yang dilarang, lantas seperti apa rekomendasi makanan untuk pengidap penyakit asam urat?

Orang yang mengidap penyakit asam urat atau gout harus bijak dalam memilih makanan. Pasalnya, ada sejumlah makanan yang pantang dikonsumsi pengidap asam urat karena bisa membuat gejalanya kambuh. Jika ada makanan yang dilarang, lantas seperti apa rekomendasi makanan untuk pengidap penyakit asam urat?

Sebagaimana diketahui, gout atau penyakit asam urat adalah nyeri pada sendi yang disertai dengan bengkak, kemerahan, dan rasa hangat pada area yang sakit. Kondisi ini dipicu oleh kelebihan cairan asam urat yang menumpuk dan mengeras di persendian, sehingga menimbulkan rasa nyeri.

Asam urat atau uric acid sendiri merupakan byproduct atau produk sampingan dari metabolisme purin di dalam tubuh, yang berasal dari makanan yang dikonsumsi. Beberapa makanan dengan kandungan purin tinggi cotohnya emping, jeroan, dan beberapa jenis sayuran hijau.

Seseorang bisa mengalami kelebihan cairan asam urat jika terlalu sering mengonsumsi makanan yang tinggi purin, seperti daging merah, jeroan, makanan laut, dan lain sebagainya. Karenanya, orang yang mengidap asam urat harus menjauhi makanan yang mengandung purin agar gejala penyakitnya tidak kambuh.

Makanan untuk Pengidap Penyakit Asam Urat

Lalu, seperti apa anjuran makanan untuk pengidap penyakit asam urat? Dikutip dari berbagai sumber, berikut rekomendasinya.

1. Susu rendah lemak
Susu dan produk turunannya memang dapat menyebabkan asam urat kambuh. Namun, susu rendah lemak justru bisa membantu mengatasi dan mengurangi gejala asam urat loh.

Pasalnya, susu rendah lemak dapat menurunkan kadar asam urat dalam tubuh dan mengurangi risiko terjadinya serangan asam urat. Sebuah studi juga menyebutkan kandungan protein dalam susu rendah lemak dapat membantu tubuh mengeluarkan kelebihan cairan asam urat melalui urine.

2. Ikan salmon
Pengidap asam urat memang harus membatasi konsumsi daging merah dan sejumlah makanan laut. Kendati demikian, pengidap penyakit asam urat tetap membutuhkan asupan protein agar tetap berenergi dan bisa beraktivitas.

Salah satu sumber protein hewani yang dianjurkan untuk pengidap penyakit asam urat adalah daging ikan salmon. Selain kaya akan protein, ikan salmon juga mengandung asam lemak omega-3. Senyawa ini terbukti dapat membantu menurunkan asam urat serta kolesterol dalam tubuh.

3. Buah sitrus
Buah sitrus seperti lemon, jeruk, nanas, dan grapefruit sangat dianjurkan untuk pengidap penyakit asam urat lantaran mengandung vitamin C yang sangat tinggi. Sejumlah penelitian membuktikan kalau konsumsi vitamin C dapat menurunkan kadar asam urat dalam tubuh, sehingga mengurangi risiko gejala asam urat kambuh.

Tak hanya itu, vitamin C juga merupakan salah satu antioksidan yang dapat melawan peradangan akibat penyakit asam urat.

4. Buah ceri
Sama seperti buah sitrus, buah ceri juga diyakini dapat membantu menurunkan kadar asam urat. Buah ceri mengandung antosiasin, yaitu pigmen yang membuat buah tersebut berwarna merah. Selain memberi warna, antosianin juga bersifat antioksidan dan antiinflamasi sehingga dapat membantu menurunkan kadar asam urat, meredakan nyeri sendi, serta mencegah terjadinya serangan asam urat berulang.

5. Lentil, kacang polong, dan buncis
Lentil, kacang polong, dan buncis adalah sumber protein nabati yang sangat disarankan untuk pengidap asam urat. Dikutip dari situs Arthritis Foundation, lentil, kacang polong, dan buncis memiliki kandungan purin yang sangat rendah sehingga tidak meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh. Bahkan, mengonsumsi makanan-makanan tersebut diyakini dapat melindungi tubuh dari serangan asam urat.

6. Brokoli
Selain kacang-kacangan, brokoli juga menjadi salah satu jenis sayuran yang aman dikonsumsi pengidap penyakit asam urat. Tak hanya rendah purin, brokoli juga mengandung antioksidan yang bermanfaat bagi pengidap asam urat.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "6 Rekomendasi Makanan untuk Pengidap Asam Urat, Enak dan Rendah Purin"