Hagia Sophia

25 February 2024

Penyakit Jantung Merupakan Penyebab Terbanyak Kematian KPPS

Ilustrasi petugas pemilu. (Foto: Ari Saputra)

Kementerian Kesehatan RI melaporkan adanya peningkatan kasus kematian petugas Pemilu 2024 yang jumlahnya mencapai 108 jiwa. Dari data yang dihimpun sejak 10 hingga 22 Februari 2024, kematian akibat penyakit jantung paling banyak dilaporkan yaitu 30 kasus.

Terkait kematian petugas KPPS, Spesialis jantung dan pembuluh darah dr Siska Suridanda Danny, SpJP(K), menjelaskan kelelahan atau kecapekan merupakan pencetus dari penyakit jantung. Terlebih untuk pekerjaan yang tingkat stresnya tinggi, seperti petugas KPPS.

"Kecapekan, kelelahan, kurang tidur, stres, emosional itu semua pencetus. Jadi, nggak hanya yang punya sakit jantung saja yang bisa mendapatkan efek buruk dari semuanya. Tapi, memang risikonya lebih tinggi pada orang yang sudah ada risiko sakit jantung," jelas dr Siska pada detikcom, Jumat (23/2/2024).

"Kalau untuk pekerjaan khusus yang tingkat risikonya tinggi, itu kadang-kadang diperlukan stress test untuk menguji fungsi jantung apakah fit atau tidak," sambungnya.

Berkaca dari kasus tersebut, dr Siska menegaskan perlunya skema pekerjaan yang seimbang, seperti waktu istirahat yang cukup. Selain itu, untuk calon yang mendaftar juga seharusnya mengukur kemampuan diri sendiri.

"Seperti petugas KPPS itu harus menjadwalkan waktu yang cukup untuk istirahat, tidak memaksakan target terlalu berlebihan. Dari yang mendaftar sebagai petugas juga harus mengukur kira-kira saya mampu nggak dengan beban kerja demikian," kata dr Siska.

Bagaimana jika memiliki risiko dan rutin minum obat?

Menurut dr Siska, orang yang memiliki risiko penyakit jantung dan rutin mengkonsumsi obat tetap bisa berbahaya jika terlalu kelelahan. Meskipun kemungkinannya lebih rendah.

"Berarti faktornya terkontrol, walaupun kita tidak bisa bilang sembuh pada penyakit kronis seperti ini," pungkasnya.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Jadi Pemicu Terbanyak Kematian KPPS, Kelelahan Bisa Fatal pada Pasien Jantung"