Hagia Sophia

23 March 2024

Konsumsi Sayuran Berdaun Hijau Ternyata Penting untuk Kesehatan Otak

Ilustrasi makanan untu kesehatan otak. (Foto: Shutterstock)

Makanan yang kita konsumsi sehari-hari memiliki peran penting dalam mendukung dan memelihara kesehatan. Selain menunjang kesehatan tubuh, beberapa makanan ternyata juga dapat meningkatkan fungsi dan kesehatan otak loh.

Pakar nutrisi dari Harvard, dr Uma Naidoo, dan spesialis neurosains Lisa Genova sepakat ada satu jenis makanan yang sangat bermanfaat dalam meningkatkan fungsi dan kesehatan otak, hingga bahkan mencegah penyakit yang memengaruhi daya ingat. Apa itu?

Makanan Nomor 1 untuk Kesehatan Otak

Para ahli sepakat mengonsumsi sayuran berdaun hijau sangat penting untuk kesehatan otak. Beberapa jenis sayuran berdaun hijau yang dapat dikonsumsi untuk menunjang kesehatan otak tersebut antara lain:
  • Kubis
  • Bayam
  • Selada
  • Swiss chard
  • Sawi hijau
  • Bokchoy
Ada tiga alasan utama mengapa para ahli merekomendasikan diet yang kaya akan sayuran berdaun hijau untuk kesehatan otak. Berikut penjelasannya.

1. Kaya akan vitamin B
Menurut sebuah penelitian yang dilakukan Wayne State University School of Medicine, kondisi seperti depresi dan demensia kerap dikaitkan dengan kekurangan vitamin B.

Naidoo mengungkapkan sayuran berdaun hijau mengandung vitamin B9 atau folat yang sangat tinggi. Vitamin tersebut memainkan peran penting dalam mendukung kesehatan otak dan kejiwaan.

"Vitamin B9 adalah vitamin kunci untuk mendukung kesehatan otak dan saraf, fungsi neurotransmitter yang optimal, dan kesehatan psikologis yang seimbang," ucapnya, dikutip CNBC Internasional.

Sayuran berdaun hijau juga menjadi makanan pertama yang disarankan Naidoo untuk pasiennya yang ingin meningkatkan mood mereka.

2. Kaya nutrisi yang meningkatkan fungsi otak
Genova menjelaskan sayuran berdaun hijau mengandung berbagai macam nutrisi yang penting untuk kesehatan otak, seperti folat, lutein, dan beta-karoten.

Lutein dikaitkan dengan peningkatan fungsi dan struktur otak pada orang dewasa. Sementara, sebuah penelitian menemukan suplementasu beta-karoten dapat meningkatkan ingatan verbal dan kognitif.

3. Kaya akan serat
Sebuah studi yang dipublikasikan di Complementary Therapies in Medicine menemukan peningkatan konsumsi serat dapat menurunkan risiko depresi.

Naidoo juga merekomendasikan untuk menambah asupan serat sehari-hari, terutama dengan mengonsumsi makanan nabati, dan sayuran berdaun hijau merupakan salah satu jenis makanan yang padat serat.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Pakar Ungkap Makanan yang Baik Buat Kesehatan Otak, Ternyata Mudah Didapat"