Hagia Sophia

17 March 2024

Wanita Ini Berhenti Botox Setelah 20 Tahun dan Ini yang Terjadi

Foto: Tangkapan layar TikTok @nursebblay

Seorang perawat bernama Brenda Blay sempat viral setelah membagikan kisahnya yang berhenti suntik botox setelah 20 tahun. Dalam unggahan yang viral itu, Blay memperlihatkan kondisi wajahnya yang mengalami atrofi otot akibat prosedur botox yang dilakoninya selama bertahun-tahun.

Belum lama ini, Blay memberikan update tentang kondisinya melalui sebuah video di TikTok. Dalam unggahan tersebut, Blay memperlihatkan wajahnya yang mulai mengalami sejumlah perubahan.

"Ingat aku? Wanita yang menggunakan botox selama 20 tahun, dan berhenti? Setelah 9 bulan, seperti ini penampilanku setelah botox dan filler terakhir," ujar Blay dalam video yang diunggah di akun TikTok pribadinya, @nursebblay.

Blay mengatakan kerutan mulai muncul di dahi dan sekitar matanya. Sebelumnya, kerutan hanya muncul ketika dia menggerakkan wajahnya.

"Jelas sekali wajahku kembali memiliki kerutan, bibirku juga mengempis," ucap Blay sambil menunjuk area di wajahnya.

Kendati wajahnya mulai menunjukkan tanda penuaan, Blay mengaku ingin tetap komit dengan perubahan yang telah dia jalani.

"Tapi kalian tahu, aku berdedikasi untuk melakukannya hingga setahun penuh," katanya

Dalam unggahan lain, Blay juga mengungkapkan alasan berhenti menggunakan botox. Wanita berusia 55 tahun itu mengatakan salah satu alasan ia berhenti adalah agar otot-otot wajahnya bisa kembali pulih.

"Kenapa aku melakukannya (berhenti)? Karena aku melakukannya selama 20 tahun tanpa pernah berhenti. Setelah beberapa waktu, kulitku menipis, otot-otot di wajahku melemah, tapi itu semua memang sewajarnya terjadi," terangnya.

"Tapi kamu harus beristirahat, agar darah bisa kembali mengalir ke wajah, otot-otot kembali bekerja, dan menghindari tampilan wajah yang kaku," sambungnya.

Selain itu, Blay juga ingin membuktikan bahwa dirinya bisa berhenti menggunakan botox karena pilihan sendiri, bukan karena kebutuhan maupun paksaan dari orang lain.

"Aku ingin membiarkannya hilang, agar aku bisa membuktikan kepada diri sendiri bahwa aku melakukannya karena keinginanku sendiri, bukan karena kebutuhan, apalagi karena tekanan dari siapapun," pungkasnya.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Sempat Viral Efek Wanita Setop Botox Setelah 20 Tahun, Begini Nasibnya Sekarang"