Hagia Sophia

25 January 2023

Update COVID-19: 25 Januari 2023 Kasus COVID-19 Bertambah 274 dan 2 Meninggal

istimewa

Indonesia mencatat 274 kasus baru COVID-19 hari ini, Rabu (25/1/2023). Seiring itu terdapat 339 pasien sembuh dan 2 pasien COVID-19 meninggal dunia.

Hari ini terdapat 4.821 kasus aktif COVID-19 di Indonesia. Sementara total kasus COVID-19 terkonfirmasi kini mencapai sebanyak 6.728.676.

Kementerian Kesehatan RI mengumumkan Indonesia sudah kemasukan varian COVID-19 kraken atau XBB.1.5. Varian tersebut belakangan memicu peningkatan kasus, termasuk di Amerika Serikat.

Kasus varian Kraken terdeteksi pada warga negara Polandia yang tiba di Kalimantan Timur pada 6 Januari 2023. Setelah dilakukan genome sequencing, yang bersangkutan dinyatakan positif COVID-19 varian Kraken lima hari setelahnya, pada 11 Januari.

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan RI Maxi Rein Rondonuwu menyebut WNA positif COVID-19 varian Kraken ini sudah selesai menjalani isolasi mandiri.

"Kondisi tanpa gejala, sudah melakukan isolasi mandiri dan tes PCR, terakhir sudah negatif," terang dr Maxi saat dihubungi detikcom Rabu (25/1).

Belum diketahui berapa banyak kontak erat dari kasus pertama COVID-19 varian Kraken. Maxi menekankan pihaknya tengah melakukan penelusuran epidemiologis.

"Terdeteksi 11 Januari 2023, kontak erat sedang dicari Dinas Kesehatan Balikpapan dan KKP Balikpapan," sebut dia.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Update COVID-19 RI 25 Januari: Tambah 274 Kasus Baru, Kasus Aktif Ada 4.821"