Hagia Sophia

14 January 2023

van de Beek Alami Cedera Lutut Parah, Akibatnya Absen Sampai Akhir Musim

Van de Beek mengalami cedera lutut dan harus absen hingga akhir musim ini. Foto: AP/Dave Thompson

Musim 2022-23 dipastikan berakhir lebih cepat untuk Donny van de Beek. Cedera lutut yang diderita gelandang Manchester United asal Belanda itu membuatnya harus absen hingga akhir musim.

Hal tersebut telah dikonfirmasi oleh manajer MU, Erik ten Hag pada Jumat (13/1/2023). Van de Beek mendapat cedera tersebut dalam laga melawan Bournemouth pada 3 Januari silam usai berbenturan dengan Marcos Senesi.

Sinyal bahwa cederanya cukup serius sudah terlihat sejak ia berjalan meninggalkan lapangan dengan terpincang-pincang. Benar saja, ia pun harus menepi untuk waktu lama.

Momen tabrakan dengan Marcos Senesi yang membuat Donny van de Beek mengalami cedera lutut serius. Foto: AP/Dave Thompson

"Masalahnya ada pada lututnya. Dalam jangka panjang, situasinya terlihat bagus. Dia akan kembali pada sesi pramusim. Untuk sisa musim ini, dia sudah tak bisa bermain lagi," ujar Ten Hag, dikutip ESPN.

"Kami bersimpati padanya. Sungguh buruk ketika kamu berada di tengah musim lalu mendapat tekel buruk, cedera serius. Itu selalu mengecewakan dan kami bersimpati atas musibah yang menimpanya."

"Kami senang mengetahui lututnya, dalam jangka panjang, akan baik-baik saja. Namun saat bersamaan, rasanya campur aduk dan kecewa mengetahui dia absen hingga akhir musim," jelas Ten Hag.

Sejak dibeli dari Ajax Amsterdam seharga 40 juta Pound pada musim panas 2020, Van de Beek memang belum mengeluarkan potensi terbaiknya di MU. Pemain 25 tahun itu sampai dipinjamkan ke Everton pada pertengahan musim lalu.

Ketika Ten Hag, yang dulu melatihnya, datang ke Old Trafford, peruntungan Van de Beek tak lantas berubah. Musim ini, ia baru tampil 10 kali di seluruh ajang, empat di antaranya menjadi starter. Ia pun tak dibawa Timnas Belanda ke Piala Dunia 2022.























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Cedera Parah, Van de Beek Absen Bela MU Hingga Akhir Musim"