Foto: iStock |
Gigi kuning bisa membuat seseorang tidak percaya diri saat berhadapan dengan orang lain. Cobalah beberapa cara memutihkan gigi kuning agar Anda tidak malu-malu lagi untuk berbicara, tersenyum, atau tertawa di hadapan orang lain.
Ada banyak cara memutihkan gigi yang bisa Anda coba. Cara ini mulai dari cara alami dengan bahan-bahan yang mudah didapat. Selain itu, ada juga cara instan yang bisa Anda gunakan. Tentu cara alami membutuhkan waktu yang lebih lama dan kedisiplinan dibandingkan cara instan.
Yang paling utama dari cara memutihkan gigi adalah menjaga kebersihan gigi dengan menggosok gigi minimal dua kali sehari. Di luar itu, gunakan cara-cara di berikut ini untuk mempercepat pemutihan gigi.
Cara Memutihkan Gigi dengan Bahan Alami
Dilansir dari Medical News Today, cara memutihkan gigi bisa dilakukan dengan beberapa bahan alami seperti di bawah ini:
1. Gunakan Minyak
Gunakanlah minyak untuk melakukan oil pulling, yaitu berkumur dengan minyak. Minyak yang bisa digunakan antara lain minyak kelapa, minyak bunga matahari, dan minyak wijen. Namun masih dibutuhkan banyak penelitian mengenai cara ini.
2. Menyikat dengan Baking Soda
Soda kue dapat menghilangkan noda, termasuk pada permukaan gigi, Soda kue membantu melawan bakteri penyebab plak dan kerusakan gigi. Gunakan dengan lembut agar tidak mengikis enamel.
3. Pakai Campuran Hidrogen Peroksida
Hidrogen peroksida dapat membantu memutihkan gigi yang bernoda. Untuk pemutihan yang optimal, Anda bisa menyikat gigi dengan campuran soda kue dan hidrogen peroksida selama 1-2 menit dua kali sehari selama seminggu.
Namun penggunaan bahan ini dapat memicu sensitivitas gigi, sehingga tidak cocok untuk penggunaan jangka panjang atau orang yang sudah memiliki gigi sensitif.
4. Kunyah Sayur dan Kacang
Makanan berserat tinggi seperti sayuran dan kacang-kacangan dapat membantu menetralkan asam di mulut dan melindungi enamel gigi.
Makanan ini membuat mulut memproduksi lebih banyak air liur, yang membantu membersihkan mulut dari asam.
5. Konsumsi Buah Nanas dan Pepaya
Buah nanas dan pepaya mengandung papain dan bromelin. Zat ini merupakan enzim yang dapat membantu memutihkan gigi. Kandungan ini dapat ditemukan pada sejumlah gel pemutih gigi.
Cara Memutihkan Gigi dengan Instan
Cara memutihkan gigi dengan cara instan ada yang dilakukan harus dengan penanganan dokter dan ada yang bisa dilakukan sendiri.
Cara instan memang bisa dengan cepat memutihkan gigi, tetapi mungkin ada efek samping yang dihadapi. Akan lebih baik jika pemutihan gigi dilakukan lewat konsultasi dokter terlebih dahulu.
Berikut ini beberapa cara memutihkan gigi dengan instan yang dilansir dari dentaly.org.
1. Menggunakan Laser
Dokter gigi akan mengoleskan gel pemutih ke gigi Anda, kemudian membersihkannya dengan sinar laser. Sebelumnya, gusi Anda akan dipasangi pelindung agar tidak terpapar.
Hasilnya bisa langsung terlihat, namun efek samping yang dirasakan mungkin seperti gigi menjadi sensitif dan dehidrasi sementara.
2. Pemutihan Gigi Zoom
Cara memutihkan gigi ini mirip dengan laser, tetapi menggunakan sinar lampu LED untuk mempercepat agen pemutihan. Hasilnya tidak secepat laser, mungkin terlihat sekitar 3-4 kali perawatan.
3. Gunakan Pena Pemutih Gigi
Pena pemutih gigi ini seperti bolpoin yang bisa langsung dioleskan ke gigi melalui sikat bawaan.
Alat ini mengandung hidrogen peroksida dan karbamid peroksida. Alat ini disukai karena mudah dan praktis. Per hari bisa dilakukan 5-30 menit selama 1-2 minggu.
4. Pakai Strip Pemutih Gigi
Strip pemutih gigi digunakan dengan cara dipasang pada gigi. Lapisan gel pemutih di salah satu sisinya bisa membuat gigi cepat putih. Strip ini berbentuk tipis dan transparan.
5. Beli Perlengkapan Pemutih Gigi
Ada banyak produk pemutih gigi yang dijual dalam satu set. Isinya bisa terdiri dari beberapa barang yang kita ulas sebelumnya, seperti gel, pena pemutih dan lampu LED.
Cara Memutihkan Gigi dengan Mengubah Kebiasaan
Selain menggunakan bahan-bahan alami dan instan, cara memutihkan gigi juga harus dilakukan dengan mengubah kebiasaan Anda.
Berikut ini adalah pola hidup yang baik untuk kesehatan gigi yang dilansir dari situs Siloam Hospital.
1. Menjaga Pola Makan
Hindari makanan yang membuat gigi kuning, seperti wine, teh, kopi, soda hitam dan minuman dengan pewarna.
Makanan tinggi gula juga dapat membuat bakteri cepat berkembang. Perbanyaklah makan sayuran dan buah-buahan berserat tinggi dan konsumsi banyak air putih.
2. Jangan Merokok
Rokok atau produk tembakau lainnya dapat memberikan noda nikotin pada gigi. Rokok juga tidak baik untuk kesehatan secara keseluruhan.
3. Menyikat Lidah atau Flossing
Selain menyikat gigi, jangan lupa juga untuk menyikat lidah. Sisa makanan di lidah juga bisa menimbulkan plak yang bisa membuat gigi kuning.
4. Sikat Gigi dengan Benar
Cara menyikat gigi juga harus benar, yaitu dengan gerakan membulat selama dua menit, atau 30 detik di masing-masing bagian gigi depan, dalam, samping kanan, dan kiri. Pilih pasta gigi yang mengandung fluoride dan triclosan.
5. Konsumsi Kalsium
Makanan tinggi kalsium baik untuk menjaga kesehatan gigi secara menyeluruh, termasuk enamel gigi. Kalsium ini termasuk susu dan brokoli.
Nah itulah tadi sejumlah cara memutihkan gigi secara alami dan cara instan yang bisa Anda coba. Selain itu, mengubah kebiasaan makan, berhenti merokok, hingga memperbaiki cara menyikat gigi juga penting dilakukan untuk memutihkan gigi dan mencegah gigi kuning dan berlubang.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Cara Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami dan Instan"