Hagia Sophia

24 April 2023

Tidak Perlu Simvastatin, Tips Turunkan Kolesterol dengan Alami

Jahe termasuk obat penurun kolesterol alami. (Foto: Getty Images/iStockphoto/pilipphoto)

Obat kolesterol simvastatin mendadak viral dan banyak dicari untuk menurunkan kolesterol tinggi usai santap makanan lebaran. Simvastatin disebut mampu menurunkan kadar kolesterol jahat setelah kalap mengkonsumsi makanan bersantan dan daging dengan porsi yang berlebih.

Namun bukan berarti obat ini aman dikonsumsi tanpa resep dokter. Untuk mengonsumsinya, harus sesuai dengan arahan dokter. Jangan melebihkan atau mengurangi dosis yang telah disesuaikan.

Daripada minum obat-obatan, ada cara alami menurunkan kolesterol tinggi tanpa obat yang bisa dicoba.

Dikutip detikcom dari berbagai sumber, berikut cara menurunkan kolesterol tinggi tanpa obat.

Menurunkan kolesterol alami

1. Makan apel
Buah penurun kolesterol paling ampuh adalah apel. Buah ini memiliki kandungan serat larut yang sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam European Journal of Nutrition, peserta penelitian yang makan 550 gram apel sehari memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah.

Meskipun begitu, efek ini tidak terlihat pada peserta penelitian yang mengkonsumsi jus apel bening karena seratnya dihilangkan.

2. Jahe
Tidak hanya rasanya yang pedas dan menghangat badan, manfaat jahe telah diuji bisa mengurangi kolesterol total dan lemak dalam darah. Obat alami untu menurunkan kolesterol ini bisa dimakan langsung secara mentah atau dikemas dalam bentuk suplemen.

3. Bawang Putih
Manfaat bawang putih telah dipercaya sejak lama bisa menurunkan risiko penyakit jantung dan mengurangi kolesterol total dalam darah dengan masing-masing proporsi sebanyak 7 dan 10 persen. Hal ini diungkapkan dari penelitian Journal of Nutrition pada 2001.

4. Menambah asupan serat
Studi menemukan bahwa mengonsumsi 3 gram suplemen serat larut setiap hari selama 12 minggu dapat menurunkan kadar kolesterol jahat sampai 18 persen

5. Stop rokok!
Cara menurunkan kolesterol alami tanpa obat lainnya yakni dengan berhenti merokok. Merokok bisa memicu gangguan dalam sistem kerja tubuh dalam menangani kolesterol.

6. Jus Tomat
Tomat merupakan salah satu buah yang kaya akan senyawa likopen yang dapat meningkatkan kadar lipid serta menurunkan kadar kolesterol LDL. Penelitian juga menunjukkan bahwa mengolah tomat menjadi jus dapat meningkatkan kadar likopennya.

Studi pada tahun 2015 yang melibatkan 25 wanita dengan rentang usia 20-30 dan memiliki massa indeks tubuh minimal 20, melakukan sebuah percobaan dengan meminum jus tomat setiap hari selama 2 bulan. Hasilnya, mereka yang meminum jus tomat sebanyak 280 mL setiap hari dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darahnya.

Di samping obat kolesterol alami, penting bagi pengidap kolesterol untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. Beberapa yang bisa dilakukan antara lain:
  • Menghindari lemak trans yang berlimpah di banyak makanan yang digoreng atau diproses.
  • Berolahraga lebih banyak, misalnya latihan kekuatan dan latihan aerobik
  • Menjaga berat badan ideal.
  • Konsumsi makanan yang relatif rendah lemak dan berbagai macam buah dan sayuran.
  • Berhenti merokok.
  • Batasi alkohol.





























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Jangan Buru-buru Minum Simvastatin, Begini Menurunkan Kolesterol Tanpa Obat"