Hagia Sophia

31 May 2023

Berbagai Manfaat Lengkuas untuk Kesehatan Tubuh, Cegah Kanker Hingga Kolesterol

Foto: iStock

Sebagian detikers tentu sudah tidak asing dengan lengkuas. Yap, salah satu rempah khas Indonesia ini sering digunakan sebagai bumbu makanan, agar menambah cita rasa menjadi lebih lezat.

Dikenal juga sebagai akar Laos atau jahe siam, lengkuas ternyata juga banyak digunakan sebagai obat herbal untuk mencegah berbagai penyakit. Sebab, lengkuas mengandung flavonoid, vitamin, serat, hingga mineral penting untuk kesehatan tubuh.

Lantas, apa saja sih manfaat lengkuas untuk kesehatan tubuh? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel ini.

Kandungan Nutrisi Lengkuas

Lengkuas (Alpinia galanga) mengandung banyak kandungan nutrisi di dalamnya. Mengutip buku Lengkuas: Sejarah, Khasiat, dan Penggunaanya oleh Tresno Saras, di dalam lengkuas terdapat karbohidrat, protein, dan serat.

Lalu, lengkuas juga mengandung saponin, flavonoid, polifenol, dan minyak atsiri. Dalam jumlah yang kecil lagi, lengkuas juga mengandung sejumlah vitamin dan mineral seperti vitamin C, kalium, dan zat besi, eugenol, galangol, gingerol, dan kariofilen.

Walaupun kandungan nutrisi di dalam lengkuas tidak terlalu tinggi, namun banyak manfaat yang bisa dirasakan oleh detikers. Selain itu, lengkuas juga bisa dipakai sebagai bumbu dalam masakan agar lebih nikmat.

Manfaat Lengkuas untuk Kesehatan Tubuh

Ada banyak sekali manfaat yang didapat jika detikers rutin mengkonsumsi lengkuas. Mengutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah manfaat lengkuas untuk kesehatan tubuh.

1. Memperkuat Imun Tubuh
Manfaat lengkuas yang pertama adalah dapat memperkuat imun tubuh. Sebab, lengkuas mengandung vitamin C, antioksidan, alpine, dan galangin yang cukup tinggi. Dengan mengkonsumsi lengkuas secara rutin, diyakini dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah sakit.

2. Mencegah Kanker
Menurut sejumlah penelitian, lengkuas dapat digunakan sebagai obat herbal pencegah kanker karena mengandung fitokimia, antioksidan, dan antikarsinogenik. Selain lengkuas, jenis-jenis rempah lainnya seperti jahe, kunyit, dan kapulaga juga dapat mencegah kanker karena masuk ke dalam anggota keluarga Zingiberaceae.

3. Melancarkan Pencernaan
Apakah detikers belakangan ini mengalami gangguan pencernaan? Jika iya, cobalah rutin mengkonsumsi lengkuas. Dilansir e-Jurnal milik ums.ac.id, serat di dalam lengkuas dapat menjaga kesehatan usus dan melancarkan sistem saluran pencernaan.

4. Mencegah Kolesterol Naik
Lengkuas mengandung senyawa kaempferol, quercetin, dan galanin yang ternyata dapat mencegah kolesterol naik pada seseorang. Lalu, menurut sebuah studi ditemukan bahwa ketiga senyawa tersebut juga dapat menghambat sintase asam lemak, sehingga dapat menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida darah.

5. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Lengkuas memang memiliki rasa sedikit pedas di lidah. Meski begitu, jenis rempah-rempah yang satu ini dipercaya mampu meningkatkan kesehatan jantung.

Sebuah studi menunjukkan bahwa lengkuas dapat meminimalisir kontraksi jantung. Selain itu, lengkuas juga dapat melindungi seseorang dari pingsan maupun serangan jantung.

6. Meningkatkan Kesuburan Pria
Manfaat lengkuas selanjutnya adalah dapat meningkatkan kesuburan pria. Sebuah studi dari Iranian Journal of Reproductive Medicine menemukan bahwa lengkuas dapat meningkatkan jumlah sperma pada pria.

Lalu, sebuah jurnal yang diterbitkan oleh PLOS mengungkapkan bahwa jumlah sel sperma aktif pada pria mengalami peningkatan hingga tiga kali lipat setelah mereka mengkonsumsi ekstrak delima dan lengkuas secara rutin.

7. Membersihkan Kulit dan Bakteri
Lengkuas mengandung berbagai senyawa aktif yang dapat membersihkan kulit dari bakteri jahat. Apabila detikers rutin mengkonsumsi lengkuas, hal ini dapat membantu menjaga kulit tetap bersih, halus, berseri, dan mencegah munculnya jerawat.

8. Membantu Melawan Peradangan
Manfaat lengkuas yang terakhir adalah turut membantu melawan peradangan. Hal ini disebabkan oleh kandungan gingerol, yang berperan dalam menghambat produksi prostaglandin, yaitu hormon penyebab peradangan.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "8 Manfaat Lengkuas untuk Tubuh: Cegah Kanker dan Kolesterol"