Hagia Sophia

18 July 2023

Kisah Dokter di Israel Berhasil 'Pasang' Kembali Kepala Anak yang Putus

Ilustrasi operasi. (Foto: thinkstock)

Seorang bocah asal Tepi Barat warga Palestina bernama Suleiman Hassan (12) mengalami kecelakaan horor hingga membuat kepalanya 'terputus' (internal decapitation). Ia mengalami dislokasi sendi atlanto oksipital bilateral atau kondisi tengkorak pasien terlepas dari tulang belakang bagian atas.

Tim dokter bedah di Israel yang menangani kasus tersebut mengatakan bahwa kepala Hassan hampir seluruhnya terlepas.

"Kemampuan kami untuk menyelamatkan anak itu berkat pengetahuan kami dan teknologi paling inovatif di ruang operasi," ucap spesialis ortopedi yang menangani kasus tersebut dr Ohad Einav dikutip dari NY Post.

Kejadian itu bermula dari kecelakaan sepeda yang dialami oleh Hassan. Ketika mengendarai sepeda, Hassan ditabrak oleh sebuah mobil. Setelah kejadian tersebut, bocah tersebut dilarikan ke Pusat Medis Hadassah dan segera menjalani operasi di unit trauma.

"Cedera itu membuatnya mengalami patah tulang di sendi kepala dan leher, serta ada robekan di semua ligamen pendukungnya. Bocah tersebut dirujuk ke Hadassa Ein Kerem dengan helikopter dan segera dilakukan operasi darurat," ucap pihak rumah sakit.

Einav mengatakan bahwa kesempatan hidup Hassan hanya sebesar 50 persen. Menurutnya pemulihan yang dialami Hassan saat ini adalah sebuah keajaiban.

"Kejadian yang dialami Hassan sangatlah langka. Prosedur yang dilakukan pun sangat rumit dan membutuhkan waktu berjam-jam," ucap Einav.

Proses operasi yang dilakukan pada Hassan dilakukan pada bulan Juni. Namun tim dokter baru mengumumkannya sebulan setelah operasi untuk mengungkapkan hasilnya.

Hassan belum lama ini sudah kembali ke rumah dengan penyangga leher. Proses pengamatan medis masih akan terus dilakukan untuk melihat kondisinya.

Operasi Penyelamat Hassan yang Mustahil

Operasi 'pemasangan' kepala Hassan usai kecelakaan horor yang dialaminya memang sangat langka. Profesor klinis di NYU of Medicine Marc Siegel pun menyetujui hal tersebut.

Bahkan ia menyebutkan bahwa Hassan sangat beruntung masih bisa selamat dan kini dalam proses pemulihan. Menurunya, kepala Hassan masih bisa 'dipasang' karena pembuluh darahnya yang masih utuh.

"Kuncinya adalah menjaga aliran darah ke otak," ucap Siegel.

"Kedengarannya seperti, dari cerita bahwa pembuluh darah utama kemungkinan besar tidak terputus dan ini melibatkan pembentukan kembali ortopedi, mungkin menggunakan batang dan ligamen yang disambungkan kembali dan cangkok tulang dan implan," pungkasnya.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Kisah Dokter Israel Berhasil 'Pasang' Kepala Bocah yang Putus Akibat Kecelakaan"