Hagia Sophia

27 August 2023

Ini Kata Dokter Terkait Lensa Blue Light untuk Atasi Mata Lelah

Ilustrasi mata lelah. (Foto: Thinkstock)

Tak sedikit orang mengeluhkan masalah pada tubuh akibat terlalu sering bekerja di depan laptop. Misalnya pegal-pegal pada leher dan punggung, atau sakit mata akibat terlalu lama menatap layar laptop. Lantas, bisakah keluhan pada mata ini diatasi dengan menggunakan kacamata dengan lensa tertentu, seperti lensa blue light yang kerap dianggap ampuh mencegah sakit mata?

Dokter spesialis mata dr Timmy Budi Yudhantara, SpM, menjelaskan lensa blue light bekerja menyaring (filter) cahaya biru yang dipancarkan oleh gadget seperti laptop dan lampu LED. Lensa ini dikhususkan menghambat paparan cahaya biru, agar sedikit mungkin masuk ke mata.

Namun sebenarnya, dalam berbagai penelitian, cahaya biru ini tidak terbukti merusak retina atau bagian mata lainnya. Di samping risiko kerusakan mata akibat cahaya biru, para pengguna laptop dalam jangka waktu panjang berisiko mengalami digital eye strain, yang gejalanya bisa diminimalkan dengan penggunaan kacamata anti radiasi atau blue light filter.

"Gejala bisa meliputi di mata sendiri dan di luar mata. Untuk di mata, yang menonjol mata kering seperti merah, perih, sampai sakit lalu mata cepat lelah, kadang seperti buram, bisa sampai pandangan ganda. Yang di sekitar atau luar mata seperti nyeri kepala, nyeri leher, bahkan bisa mual," terang dr Timmy kepada detikcom, Rabu (24/8/2023).

Seiring itu, ada sejumlah cara yang bisa diupayakan untuk menjaga kesehatan mata menurut dr Timmy:
  • Jika ada gangguan refraksi atau berkacamata, periksakan secara rutin, khususnya jika mulai ada keluhan berupa sakit kepala, buram, mungkin ukuran kacamata berubah.
  • Terapkan aturan 20-20-20. Dalam trik ini, penggunaan gadget berlangsung selama 20-30 menit, kemudian istirahatkan mata selama 20 detik.
  • Cukup tidur dan minum air putih
  • Terapkan posisi ergonomis saat bekerja di depan komputer, hindari glare atau terlalu gelap ruangan, dan tidak menggunakan handphone sambil tiduran
  • Jika sering ada keluhan saat lama menggunakan komputer, bisa tambah asupan vitamin dibarengi buah dan sayuran yang tidak kalah penting
"Tentu teknologi juga penting seperti refresh rate, resolusi layar akan memberi lebih nyaman mata misalnya dibanding jaman layar tabung," pungkas dr Timmy.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Kata Dokter soal Lensa Blue Light Untuk Atasi Mata Lelah"