Hagia Sophia

01 August 2023

Rasmus Hojlund, Pesaing dan Rival Erling Haaland di Liga Inggris

Foto: (Getty Images)

Manchester United kabarnya selangkah lagi dapatkan Rasmus Hojlund. Apa sang striker itu bisa jadi pesaing mesin golnya Manchester City, Erling Haaland!

Nama akhiran kedua pemain itu mirip-mirip. Menariknya, kedua pemain itu sama-sama dari negara Skandinavia yakni Erling Haaland dari Norwegia dan Rasmus Hojlund dari Denmark.

Manchester United kabarnya selangkah lagi dapatkan Rasmus Hojlund dari Atalanta. Hojlund sudah setuju secara verbal, tinggal kedua klub cocok-cocokkan soal harga. Kabar terakhir, MU katanya keluarkan kocek sampai 70 juta Euro atau setara Rp 1,1 triliun.

Hojlund masih berusia 20 tahun. Penyerang tengah ini punya tinggi 1,9 meter.

Hojlund baru merasakan kerasnya kompetisi liga top Eropa ketika bermain di Atlanta pada musim lalu. Sembilan gol dicetaknya dari 32 laga di Liga Italia.

Di level timnas, Hojlund lebih oke. Enam gol dikemasnya dari enam laga.

Rasmus Hojlund (Foto: AP/Spada)

Rasmus Hojlund dinilai akan butuh waktu untuk beradaptasi. Sementara Erling Haaland, musim debutnya di Liga Inggris pada musim lalu langsung meraih 'mahkota'.

Haaland bawa Manchester City menangi treble winners alias tiga gelar yakni juara Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions. Haaland pun turut sabet beberapa gelar individu seperti top skor Liga Inggris dan top skor Liga Champions.

Musim lalu, striker berusia 23 tahun itu mencetak 52 gol dari 53 laga! Walau banyak pihak berujar, The Citizens sudah punya fondasi permainan yang kukuh dan Haaland tinggal menanti umpan matang.

Erling Haaland langsung bawa Man City juara (Foto: Getty Images/Eurasia Sport Images)

Patut dinanti, bagaimana duel Haaland vs Hojlund musim depan nanti!



























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Menanti Haaland Vs Hojlund"