Hagia Sophia

20 October 2023

WHO Kecam Serangan Israel ke RS Al Ahli Gaza, Setidaknya 500 Orang Tewas

kantor pusat WHO (istimewa)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengecam serangan yang terjadi di RS Al-Ahli Baptist Gaza, Palestina. Serangan Israel itu menewaskan setidaknya 500 orang.

"WHO mengutuk keras serangan terhadap Rumah Sakit Al Ahli Arab," kata WHO dikutip dari keterangan resminya.

Badan kesehatan PBB itu juga mengatakan RS Al Ahli adalah satu dari 20 rumah sakit di utara Jalur Gaza yang menerima perintah evakuasi dari militer Israel.

"Rumah sakit tersebut adalah satu dari 20 rumah sakit di utara Jalur Gaza yang menerima perintah evakuasi dari militer Israel. Perintah evakuasi tidak mungkin dilaksanakan mengingat ketidakamanan saat ini, kondisi kritis banyak pasien, dan kurangnya ambulans, staf, kapasitas tempat tidur sistem kesehatan, dan tempat penampungan alternatif bagi mereka yang mengungsi," tulis WHO.

Lebih lanjut WHO mencatat setidaknya ada ratusan serangan yang menargetkan fasilitas kesehatan di Palestina selama konflik Hamas dan Israel berlangsung. Catatan terkini menunjukkan setidaknya puluhan nakes menjadi korban.

"WHO telah mencatat 136 serangan terhadap layanan kesehatan dari tanggal 7 hingga 17 Oktober, dengan 493 orang tewas dan 382 luka-luka dalam serangan tersebut," ungkap WHO.


Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan situasi di Gaza sudah tak terkontrol. Belum lagi pasokan alat medis diblokade Israel sehingga para tenaga kesehatan kesulitan mengobati warga yang menjadi korban.

Selama 4 hari, suplai obat-obatan dari WHO juga tertahan di perbatasan dan tidak bisa memasuki area Gaza.

"Kami perlu akses segera untuk mengantarkan barang yang bisa menyelamatkan jiwa. Kita perlu hentikan kekerasan segera," ujar Tedros.





























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "WHO Sebut RS Al Ahli Gaza Sempat Terima Perintah Evakuasi dari Israel"