Hagia Sophia

12 December 2023

Ini Manfaat Minum Kopi untuk Kesehatan di Pagi Hari

Sederet manfaat minum kopi di pagi hari. (Foto: Ilustrasi iStock)

Kopi adalah minuman yang banyak diminum orang-orang di pagi hari. Namun, ada nggak sih manfaat minum kopi di pagi hari selain mengusir rasa kantuk?

Tentu saja! Bahkan, sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa kopi tidak hanya membuat seseorang tetap terjaga, tetapi juga memberi berbagai manfaat yang besar untuk tubuh.

Lantas, apa saja sih manfaatnya?

1. Mengurangi risiko kanker
Meskipun ada yang berpikir sebaliknya, tidak ada bukti bahwa kopi mengandung karsinogen.

Faktanya, semua penelitian menunjukkan pandangan bahwa kopi dapat membantu mencegah kanker, dikutip dari SciTechDaily.

Tingginya kadar polifenol dan kafein yang ditemukan dalam kopi dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Selain itu, kopi juga merangsang produksi empedu dan menurunkan kadar estrogen sehingga mengurangi risiko kanker.

2. Dapat bertindak sebagai Anti-Depresan
Depresi dapat menjadi penyakit yang melemahkan dan sangat sulit untuk disembuhkan. Penyebab depresi tidak sepenuhnya dipahami, meskipun peradangan sel-sel otak dianggap memainkan peran.

Polifenol dalam kopi bertindak sebagai antioksidan yang mengurangi stres oksidatif pemicu peradangan. Studi menunjukkan bahwa bahkan satu cangkir sehari dapat meredakan gejalanya.

3. Mengurangi risiko diabetes
Manfaat lain dari mengonsumsi kopi yang tak banyak diketahui adalah berkurangnya kemungkinan seseorang terkena diabetes tipe 2.

Studi menunjukkan bahwa satu cangkir kopi dapat mengurangi risiko terkena diabetes sekitar 8 persen. Jumlah ini akan meningkat menjadi 30 persen jika seseorang meminum kopi lebih banyak.

Adapun manfaat ini diperkirakan berasal dari magnesium dan polifenol yang membantu mengatur metabolisme glukosa.

4. Menurunkan risiko Parkinson
Studi menunjukkan bahwa konsumsi kopi berkafein dapat secara signifikan mengurangi risiko penyakit Parkinson di kemudian hari. Penyebab utama Parkinson adalah rendahnya tingkat dopamin.

Kopi membantu mencegah penyakit ini berkembang dengan melindungi sel-sel di otak yang memproduksi hormon ini.

Namun, penting untuk diketahui bahwa kafein bertanggung jawab atas manfaat ini. Alhasil, kopi tanpa kafein (decaf) tidak memberikan manfaat yang sama.

Manfaat yang paling banyak diperoleh dari minum kopi adalah dalam jumlah yang sedang, yakni 3-5 cangkir per hari. Namun, jika tidak ada keluhan pada perut dan pola tidur, tidak mengapa untuk meminumnya dalam jumlah yang lebih banyak.




























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Terbukti Lewat Studi! Ini 4 Manfaat Kesehatan Minum Kopi di Pagi Hari"