Hagia Sophia

28 January 2024

Ini Cirinya Bila Tanpa Diketahui Kalau Ginjal Kotor

Ilustrasi ginjal. (Foto: Getty Images/iStockphoto)

Ginjal memiliki fungsi utama untuk menyaring racun dan kotoran dari dalam tubuh. Ketika ginjal mulai mengalami masalah atau kerusakan, maka racun dan kotoran tersebut dapat menumpuk dan menyebabkan ginjal kotor.

Namun, ciri-ciri ginjal kotor sering tidak terdeteksi di awal. Salah satu alasannya adalah karena beberapa ciri tersebut mirip dengan kondisi umum lainnya, sehingga sering terabaikan. Padahal jika tidak segera diatasi, ginjal yang kotor dapat memicu berbagai komplikasi yang bisa mengancam nyawa, seperti gagal ginjal, penyakit ginjal kronis, dan lain sebagainya.

Ciri-ciri Ginjal Kotor yang Harus Diketahui

Lantas, seperti apa saja ciri-ciri ginjal kotor tersebut? Dikutip dari berbagai sumber, berikut ulasannya.

1. Bengkak di kaki
Pembengkakan di kaki merupakan salah satu ciri ginjal kotor yang kerap muncul di awal. Pembengkakan tersebut disebabkan oleh penumpukan cairan (edema) dan sodium (garam) yang tidak tersaring secara sempurna oleh ginjal.

Selain termasuk ciri ginjal kotor, kaki bengkak juga menjadi salah satu gejala penyakit jantung dan organ hati. Karenanya, segera periksakan diri ke dokter jika mengalami pembengkakan di tubuh bagian bawah.

2. Kram otot
Ciri ginjal bermasalah yang kerap disepelekan salah satunya adalah kram otot. Kram otot pada pengidap penyakit ginjal disebabkan oleh kadar cairan dan elektrolit yang tidak seimbang dalam tubuh. Salah satu fungsi ginjal adalah untuk menyeimbangkan cairan dan mineral di dalam tubuh. Jika ginjal bermasalah, fungsi tersebut akan ikut terganggu.

3. Sering buang air kecil
Sering buang air kecil merupakan salah satu ciri ginjal kotor yang harus diwaspadai. Pasalnya, hal ini bisa menandakan kalau ginjal sudah mulai mengalami kerusakan, sehingga tidak bisa melakukan fungsi penyaringan dengan baik.

Terlebih, jika urine yang dikeluarkan berbusa atau memiliki bercak darah. Ini mengindikasikan bahwa ginjal tidak lagi bisa menyaring zat-zat yang ada di dalam tubuh secara optimal.

4. Gatal pada kulit
Ginjal yang rusak tidak mampu menyaring racun dan kotoran dalam darah secara optimal. Akibatnya, zat-zat limbah yang harusnya dikeluarkan menjadi menumpuk dalam tubuh. Penumpukan racun dan kotoran tersebut dapat memicu ruam dan gatal di sekujur tubuh.

5. Hilang nafsu makan
Kehilangan nafsu makan kerap dianggap sebagai sesuatu yang biasa terjadi. Namun jika terjadi terus menerus, hal ini bisa saja menjadi salah satu ciri ginjal kotor.

Penurunan nafsu makan dapat disebabkan oleh penumpukan kotoran di dalam tubuh, atau yang disebut juga dengan uremia. Uremia dapat menyebabkan munculnya rasa mirip logam di mulut sehingga merubah rasa makanan. Hal inilah yang membuat pengidap penyakit ginjal perlahan kehilangan nafsu makannya.

6. Lemas
Lemas juga menjadi salah satu ciri ginjal bermasalah yang sering terabaikan lantaran mirip dengan kondisi umum lainnya. Kondisi ini bisa dipicu oleh penurunan jumlah hormon tertentu, yakni eritropoetin.

Eritropoetin adalah hormon yang diproduksi ginjal untuk mendukung proses pembentukan sel darah merah. Jika fungsi ini terganggu, jumlah sel darah merah yang diproduksi pun akan ikut menurun sehingga menyebabkan lemas.

7. Susah tidur
Penumpukan racun dan kotoran dalam tubuh juga bisa menimbulkan rasa tidak nyaman yang mengganggu waktu tidur. Rasa tidak nyaman tersebut bisa membuat pengidap sakit ginjal terjaga di malam hari atau sulit untuk terlelap.

Susah tidur dan penyakit ginjal juga memiliki hubungan yang saling timbal balik. Selain menjadi ciri ginjal kotor, terlalu sering susah tidur juga dapat meningkatkan risiko penyakit ginjal, termasuk penyakit ginjal kronis.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "7 Ciri Ginjal Kotor yang Tak Disadari, Termasuk Bengkak di Kaki Seperti Ini"