(Foto: REUTERS/CARL RECINE) |
Liverpool diperkirakan akan melepas Mohamed Salah musim panas nanti. Dana penjualannya disarankan untuk merekrut Kylian Mbappe.
Liverpool sudah menolak tawaran dari klub Arab Saudi Al Ittihad untuk Salah musim panas lalu. Namun situasinya diyakini akan berbeda tahun ini.
Minat dari Arab Saudi untuk Salah masih kuat dan dengan kontraknya tersisa cuma setahun, Liverpool diperkirakan akan melepasnya. Selain itu, mundurnya Juergen Klopp dari posisi manajer diyakini akan memperkuat alasan Salah untuk pergi.
Meski masih tajam dan sangat berkontribusi musim ini, tapi Salah harus diakui tak muda lagi. Ia akan berusia 32 tahun pada Juni mendatang dan ini bakal jadi kesempatan terakhir Liverpool menjualnya di harga tinggi.
Kabarnya Liverpool masih bisa mendapatkan 150 juta paun untuk Salah pada musim panas mendatang. 'Si Merah' disarankan untuk tak buang-buang waktu dan langsung mengalokasikannya ke Kylian Mbappe.
Mbappe akan habis kontrak dengan Paris Saint-Germain musim panas ini. Ia bisa direkrut cuma-cuma, tapi mengontraknya akan menguras dana besar.
"Mbappe. Transfer gratis. Berikan ia 150 juta paun itu. Boom! Itu perekrutan yang menjadi pernyataan," kata eks pemain Liverpool Don Hutchison kepada ESPN.
"Atau kalau mau ingin yang lebih murah, Jarrod Bowen. Dia dalam performa yang menakjubkan."
"Tapi kalau punya uang tak terbatas, maka rekrut maka pilih Mbappe," imbuhnya.
Tapi mengejar Kylian Mbappe tak akan mudah. Liverpool harus bersaing dengan Real Madrid, yang sudah meminatinya secara serius dalam beberapa tahun terakhir.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Saran buat Liverpool: Jual Salah, Uangnya buat Rekrut Mbappe"