Hagia Sophia

16 January 2023

Cara Mudah dan Alami Hilangkan Lendir di Paru-paru

cara menghilangkan lendir di paru-paru (Foto: Getty Images/iStockphoto/mi-viri)

Paru-paru sehat pada dasarnya memiliki kemampuan untuk mengenyahkan kontaminasi virus, debu, bakteri, ataupun paparan artikel kimia. Namun, banyaknya mikroorganisme dan kotoran yang mengintai menyebabkan produksi lendir meningkat.

Meskipun ini bukan kondisi yang mengancam jiwa, hal itu tentu saja dapat mempengaruhi kualitas hidup. Jika tidak diobati, dapat menyebabkan komplikasi tambahan.

Cara membersihkan lendir di paru-paru secara alami ternyata tidak hanya bisa dengan makanan tertentu. Dikutip dari laman Healthline dan Very Well Health, berikut ini cara membersihkan lendir di paru-paru yang sederhana dan bisa dicoba di rumah. Simak penjelasannya.

1. Perbanyak Minum Cairan

Minumlah lebih banyak cairan. Walaupun kedengaran klise, tetapi saran ini bisa berhasil. Cairan membantu mengencerkan lendir, cairan hangat khususnya dapat membantu membersihkan lendir di paru-paru dan hidung.

Ada banyak opsi seperti air hangat, sup ayam, jus apel yang hangat, dan teh hijau tanpa kafein. Meminum minuman tersebut dapat meredakan dan memberi sedikit kelonggaran pada dada.

2. Gunakan Humidifier

Udara atau lingkungan yang kering bisa memicu penumpukan dan penebalan dahak. Disarankan untuk menggunakan pelembab udara atau humidifier, sebab cara membersihkan lendir di tenggorokan dan paru-paru secara alami dengan uap dapat membantu memecah lendir yang kental sehingga mudah batuk.

Menggunakan humidifier pada malam hari dan menyimpannya di dekat tempat tidur dapat membantu mengurangi rasa tidak nyaman di dada ketika tidur sehingga dapat tidur lebih nyenyak sepanjang malam.

3. Minum Madu

Madu merupakan ekspektoran alami untuk membantu mengobati flu dan mengencerkan dahak karena kandungan antibakterinya. Penelitian pada 2007 menemukan bukti yang menunjukkan madu soba mungkin lebih efektif daripada obat tradisional untuk meredakan batuk.

Hasil penelitiannya mengungkapkan bahwa orang tua menemukan madu soba untuk meringankan gejala batuk pada anak-anak. Pilihlah madu murni tanpa tambahan gula atau pemanis tambahan.

4. Gunakan Minyak Esensial

Minyak esensial tertentu dapat membantu melonggarkan lendir di dada. Seperti minyak peppermint dan minyak kayu putih digunakan sebagai dekongestan alami.

Caranya bisa menggunakan diffuser ataupun menambahkan beberapa tetes minyak ke semangkuk air panas agar aromanya menyebar ke udara. Agar terarah, isi mangkuk dengan air panas dan beberapa tetes minyak esensial, tutupi kepala dengan handuk tangan untuk membantu menjebak uap. Hirup uap selama 5 hingga 10 menit.

5. Bernapas yang Dalam

Ketika melakukan latihan pernapasan dalam, kemudian perlahan-lahan menarik napas, dan menghembuskan napas ini ternyata dapat membantu paru-paru mengembang. Latihan pernapasan ini adalah contoh untuk kebersihan paru-paru. Perawatan yang menggunakan teknik manipulasi fisik membantu dalam membersihkan lendir yang lengket serta membersihkan paru-paru.

6. Batuk yang Terkontrol

Batuk yang terkendali melibatkan otot dada dan perut untuk membersihkan lendir di paru-paru. Tidak seperti batuk retas yang menggunakan otot dada lebih dari diafragma, batuk terkontrol berfokus pada menstabilkan otot inti untuk melibatkan diafragma secara lebih efektif.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "6 Cara Alami untuk Bersihkan Lendir di Paru-paru, Bisa Dicoba di Rumah"