Fenomena Awan Mirip UFO Bikin Warga Melongo. Foto: Daily Sabah |
Fenomena langit unik terjadi di langit Turki. Sebuah formasi besar awan berbentuk UFO melayang di atas sebuah kota, berubah warna dari oranye, kemudian merah muda, lalu menjadi kuning saat Matahari terbit melewatinya.
Dikutip dari Daily Sabah, awan menyerupai UFO itu terlihat Kamis (19/1) pagi waktu setempat, di provinsi barat laut Bursa. 'UFO' ini juga terlihat dari distrik Kestel, Gürsu, Yıldırım, Osmangazi dan Nilüfer di Bursa, dan tampak utuh selama sekitar satu jam sebelumnya akhirnya menghilang dengan sendirinya.
Pemandangan langka awan mirip UFO ini membuat warga melongo saking takjubnya. Fenomena tersebut tentu saja menarik perhatian dan warga tak melewatkan kesempatan untuk memotret dan merekamnya dengan ponsel mereka. Alhasil, pemandangan 'awan UFO' pun menjadi viral di seluruh Turki.
Awan menyerupai UFO terlihat Kamis (19/1) pagi waktu setempat, di provinsi barat laut Bursa, Turki. Foto: Daily Sabah |
Penjelasan ilmiah 'awan UFO'
Menurut informasi yang dibagikan badan meteorologi setempat, formasi mirip piring terbang berwarna-warni itu adalah awan lenticular.
Awan lenticular adalah formasi awan yang aneh dan tampak berbeda dari awan pada umumnya. Awan ini terbentuk karena fluktuasi angin yang kencang dan menandakan adanya turbulensi yang bergerak ke bawah di langit.
"Awan lenticular terjadi ketika udara stabil dan angin bertiup melintasi bukit dan gunung dari arah yang sama atau serupa pada ketinggian berbeda," kata pejabat badan meteorologi.
Ditambahkan lembaga tersebut, awan lenticular memang sangat mirip dengan bentuk UFO piring terbang dalam fiksi ilmiah. Jenis awan ini pun nyata diyakini menjadi salah satu penjelasan paling umum untuk penampakan 'awan UFO' di seluruh dunia.
Artikel ini telah tayang di inet.detik.com dengan judul "Fenomena Awan Mirip UFO Bikin Warga Melongo"