Hagia Sophia

26 May 2023

Liga Inggris: MU Lolos ke Liga Champions dengan Tundukan Chelsea 4-1

Foto: Getty Images/Naomi Baker

Manchester United berhasil mengantongi tiket ke Liga Champions musim depan. Hal itu didapat setelah mengalahkan Chelsea 4-1 dalam lanjutan Liga Inggris,

Man United vs Chelsea berlangsung di Old Trafford, Jumat (26/5/2023) dini hari WIB. Pasukan Erik ten Hag memimpin 2-0 di babak pertama lewat gol-gol Casemiro dan Anthony Martial.

Setan Merah menambah dua gol lagi di paruh kedua. Pertama datang lewat eksekusi penalti Bruno Fernandes dan selanjutnya Marcus Rashford yang memanfaatkan kesalahan bek lawan.

Chelsea dapat gol hiburan di menit ke-89. Gol tersebut dicetak oleh Joao Felix.

Hasil ini membuat Man United duduk di posisi ketiga dengan 72 poin dan meraih tiket ke Liga Champions musim depan. Newcastle United turun ke urutan keempat dengan 70 angka, tapi sudah aman di posisi empat besar.

Chelsea ada di posisi ke-12 dengan 43 angka. Di sisi lain, Liverpool dipastikan cuma meraih tiket ke Liga Europa akibat kemenangan MU ini.

Jalannya Pertandingan

Chelsea nyaris merobek gawang MU di menit keempat. Lewat serangan balik, Mykhailo Mudryk gagal menyambar bola umpan silang dari Conor Gallagher.

Man United berhasil mencetak gol ke gawang Chelsea di menit keenam. Sebuah tembakan bebas dari Christian Eriksen disambar dengan sundulan Casemiro. 1-0 MU memimpin.

Chelsea langsung mencoba mengambil penguasaan bola setelah kebobolan. Sampai menit ke-15, Si Biru tidak mampu memberikan ancaman berarti ke gawang MU.

Man United mengancam Chelsea lewat serangan balik di menit ke-18. Anthony Martial dalam posisi bebas di tengah kotak penalti setelah menerima umpan Antony, tapi dia terlambat melepaskan tembakan sehingga bola bisa disodok pemain lawan.

Antony mengalami cedera di menit ke-24. Laga harus terhenti sekitar lima menit sampai akhirnya winger asal Brasil itu ditandu dan diganti oleh Marcus Rashford.

Kai Havertz buang peluang emas di menit ke-32. Bola sundulannya di mulut gawang MU malah melebar dari target.

Tempo permainan perlahan berjalan sedang, meski Chelsea masih condong mendominasi. Beberapa usaha dari tim asal London itupun masih belum ada yang mengarah ke gawang.

Man United memperbesar keunggulan di injury time. Jadon Sancho lepas dari posisi offside dan melepaskan umpan ke tiang jauh, yang disambar oleh Martial. Skor 2-0 bertahan untuk MU sampai turun minum.

The Red Devils nyaris memperbesar skor saat babak kedua baru berjalan satu menit. Sebuah tembakan dari Bruno Fernandes menerpa ujung atas tiang gawang.

Eriksen dalam situasi tak terduga menyontek bola di mulut gawang Chelsea di menit ke-53. Kepa Arrizabalaga dengan sigap mampu membuang bola sebelum masuk ke gawang.

Man United mendapatkan hadiah penalti setelah Fernandes dilanggar Wesley Fofana. Fernandes maju sebagai eksekutor dan sukses membawa MU memimpin 3-0 di menit ke-73.

Chelsea dibuat malu oleh MU. Fofana melakukan umpan yang sangat lemah ke arah Trevoh Chalobah, yang membuat bola dicuri lawan. Rashford kemudian memperdaya Fofana dan Kepa untuk membawa MU memimpin 4-0 di menit ke-78.

Alejandro Garnacho nyaris ikut menyumbang gol di menit ke-84. Bola tembakan pemain asal Argentina itu membentur mistar gawang setelah sempat mengenai Chalobah.

Chelsea mendapatkan gol hiburan di menit ke-89. Tembakan mendatar dan menyilang dari Joao Felix gagal dibendung David De Gea, namun MU tetap menang dengan skor 4-1.

Susunan Pemain

Man United: De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Lindelof, Shaw (Malacia 46'); Casemiro, Eriksen (Fred 70'), Antony (Rashford 29'), Bruno Fernandes (McTominay 86'), Sancho; Martial (Garnacho 70').
.
Chelsea: Kepa; Azpilicueta, Chalobah, Fofana, Hall; Chukwuemeka (Loftus-Cheek 82'), Enzo Fernandez, Gallagher; Madueke (Ziyech 82'), Mudryk (Pulisic 64'), Havertz (Felix 64').























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "MU Vs Chelsea: Menang 4-1, Setan Merah ke Liga Champions"