Hagia Sophia

09 May 2023

Usai Dihukum Karena Mangkir Latihan, Messi Terlihat Berlatih Kembali dengan PSG

Messi sudah kembali latihan bersama PSG. Foto: Getty Images/Sebastian Frej/MB Media

Lionel Messi sudah kembali berlatih bersama tim utama Paris Saint-Germain usai dihukum karena mangkir latihan pada pekan lalu. Kedua pihak tampak sudah menyelesaikan masalah yang ada.

Hal itu diumumkan PSG lewat situs resmi mereka pada Senin (8/5/2023). Tak ada penjelasan apakah sanksi Messi sudah dicabut atau belum. Sebelumnya, ia dilaporkan tak boleh latihan bersama tim utama, dilarang bermain, dan dikenai pemotongan gaji.

Namun The Associated Press melaporkan bahwa skorsing untuk Messi sudah dicabut, sebab ia sudah meminta maaf secara terbuka atas pelanggaran yang dilakukan. Jika memang demikian, ia mungkin sudah bisa kembali bermain kembali Sabtu nanti melawan Ajaccio.
Messi sebelumnya diskorsing karena berangkat ke Arab Saudi pada Senin (1/5) lalu untuk menghadiri acara sponsor tanpa seizin PSG. Ia berargumen bahwa belakangan ini pihak klub selalu memberikan hari libur di hari tersebut.

PSG dilaporkan memang berencana memberi hari libur dua hari pada 1-2 Mei kepada para pemain jika menang atas Lorient pada 30 April lalu, namun karena mereka kalah 1-3, maka jatah libur dipotong menjadi tanggal 2 saja, sedangkan tanggal 1 tetap latihan.

Tanpa kehadiran Messi, PSG berhasil mengalahkan Troyes 3-1 pada Minggu (7/5) waktu setempat, membuat mereka nyaman di puncak klasemen Liga Prancis dengan 78 poin, unggul enam poin dari Lens yang ada di urutan kedua.

Dengan empat laga tersisa, PSG berpeluang besar mempertahankan gelar Ligue 1 yang mungkin akan menjadi persembahan terakhir Messi untuk Les Parisiens. Kontraknya di Paris diketahui hanya sampai 30 Juni dan kabarnya tak akan diperpanjang.

Saat ini, Messi masih memikirkan opsi ke mana selanjutnya ia akan berlabuh. Al Hilal telah menawarkan kontrak bernilai fantastis demi mewujudkan duel klasik melawan Ronaldo di Saudi Pro League, sementara Barcelona ingin ia pulang.

Hanya saja, opsi kedua terbilang sulit karena kini Blaugrana tengah memiliki masalah finansial dan harus mengurangi beban gaji setidaknya 200 juta Euro sebelum bisa mendaftarkan pemain baru. Mereka sudah tak boleh menarik tuas ekonomi atas perintah LaLiga.





























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Skorsing Dicabut, Messi Sudah Kembali Latihan Bersama PSG"