Hagia Sophia

23 May 2023

Vaksin Kanker Serviks HPV Gratis di Semua Wilayah Republik Indonesia

Vaksin kanker serviks gratis di semua wilayah RI mulai tahun ini. (Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/JadeThaiCatwalk)

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin memastikan anak perempuan di kelas 5 dan 6 SD bakal mendapatkan vaksinasi HPV gratis demi mencegah kanker serviks. Ini termasuk dalam program imunisasi rutin.

Kabar baiknya, mulai tahun 2023, vaksin HPV bisa diberikan di seluruh wilayah Indonesia, dari semula hanya di 8 provinsi di 2022.

"Program pemberian vaksinasi HPV secara gratis diberikan guna mencegah angka pengidap kanker leher rahim (kanker serviks) pada wanita," demikian penjelasan Kemenkes dalam keterangan resminya, dikutip detikcom Selasa (23/4/2023).

"Tahun ini akan diberikan secara merata di 34 Provinsi di Indonesia," lanjutnya.

Mengacu pada data GLOBOCAN 2021, terdapat 36.633 kasus kanker serviks di Indonesia dengan angka kematian terus meningkat. Penyebabnya beragam mulai dari keturunan, lingkungan dan gaya hidup yang tidak sehat serta virus atau human papillomavirus infection (HPV).

Selain vaksinasi, Kemenkes menggencarkan pemeriksaan kanker serviks memakai metode HPV DNA Test. Saat ini baru bisa dilakukan di lima kota di provinsi DKI Jakarta, yaitu Jakarta pusat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan Jakarta Timur.

"Hal ini kita dilakukan karena kedepannya akan ada tambahan program pengembangan metode Genome Sequencing di 38 Laboratorium Kesehatan Masyarakat di Indonesia," kata Menkes.

Meski belum tersedia di semua wilayah, warga yang hendak memeriksakan diri terkait risiko kanker juga bisa mengikuti program skrining gratis. Bisa diakses di semua puskesmas, ada 14 jenis penyakit termasuk kanker.

"Wujud implementasi transformasi layanan primer yakni melalui BPJS yang saat ini tengah mengalokasikan 9 Triliun untuk pembiayaan layanan skrining yang di dalamnya termasuk untuk kanker," kata Menkes.























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Akhirnya! Mulai Tahun Ini, Vaksin Kanker Serviks HPV Gratis di Semua Wilayah RI"