Hagia Sophia

10 June 2023

Apa Penyebab Herpes dan Penanganannya? Ini Infonya

Ilustrasi herpes. Foto: ilustrasi/thinkstock

Herpes merupakan salah satu infeksi virus yang menyebabkan kulit menjadi lecet dan luka yang menyakitkan. Penyebab herpes sendiri yaitu virus herpes atau Herpes simplex virus (HSV).

Seorang yang terkena herpes biasanya ditandai dengan munculnya kulit melepuh dan kering. Sebagian orang juga menyebut penyakit herpes serupa dengan penyakit cacar air.

Lantas, apa sebenarnya penyebab herpes dan bagaimana cara penanganannya? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Penyebab Herpes

Penyebab herpes bisa terjadi akibat 3 jenis tipe virus yang berbeda. Dikutip dari laman Kemenkes RI, berikut adalah 3 tipe virus penyebab herpes:

1. Herpes Simplex Virus Tipe 1 (HSV 1)
Penyebab herpes pertama adalah virus tipe 1 atau HSV 1 yang dapat menyerang pasien dengan cepat. Infeksi virus umumnya mengakibatkan herpes oral dan genital, jika seseorang melakukan hubungan seksual melalui oral.

Gejala yang akan muncul akibat HSV 1 ini adalah demam, nyeri otot, dan tubuh lemas. Selain itu juga akan muncul rasa nyeri, gatal, hingga rasa terbakar di area kulit.

Tingkat parahnya akan memunculkan blister diikuti rasanya nyeri atau lesi kulit seperti melepuh dan pecah yang akan mengering dalam beberapa hari. Blister ino kadang menimbulkan bekas.

2. Herpes Simplex Virus Tipe 2 (HSV 2)
Penyebab herpes virus tipe 2 atau HSV 2 dapat menyebar melalui kontak dengan luka pasien herpes, salah satunya seperti hubungan seksual. Bahkan virus ini dapat menular pada bayi saat ibu melahirkan.

Biasanya, HSV 2 ini lebih mudah terinfeksi pada perempuan. Seseorang yang sering melakukan hubungan seks bebas dan memiliki kekebalan tubuh lemah akan lebih mudah terjangkit virus HSV 2 penyebab herpes ini.

Gejala yang timbul akibat HSV 2 ini adalah rasa gatal dan sakit saat buang air kecil, serta keluarnya cairan dari vagina dan benjolan di selangkangan. Biasanya juga akan diikuti kemunculan koreng pada kemaluan, pantat, anus dan paha.

3. Virus Varicella-zoster (VZV)
VZV adalah virus kelompok herpesviridae yang dapat menyebabkan cacar air dan cacar ular (herpes zoster). Cacar air biasanya terjadi ketika virus VZV menginfeksi seorang anak pertama kali.

Sedangkan cacar ular (herpes zoster) bisa terjadi ketika cacar air yang sudah sembuh kembali muncul akibat VZV. Gejala yang biasanya muncul adalah rasa nyeri dan panas pada bagian kulit yang terkena herpes zoster.

Kondisi ini diikuti munculnya ruam kemerahan atau lepuhan pada kulit yang terasa gatal dan berisi air. Kulit melepuh yang akhirnya pecah berisiko meninggalkan bekas pada pasien.

Cara Penanganan Herpes

Pengobatan bagi pasien yang terkena herpes adalah pemberian obat anti virus yang bisa mengurangi komplikasi akibat herpes. Biasanya obat ini akan fokus dalam hal menghilangkan blister dan mencegah penyebaran herpes, nantinya blister akan mengering dengan sendirinya.

Pasien yang terkena herpes juga dapat melakukan kompres dengan air hangat atau dingin pada bagian kulit yang terkena herpes. Sebaiknya juga mengenakan pakaian yang longgar agar kulit dan blister lebih cepat mengering dan bersih.

Itu dia beberapa penyebab herpes dan cara penanganannya. Namun, sebelum semuanya terjadi, kamu bisa menghindari jenis penyakit ini dengan menjaga kesehatan diri sebaik mungkin dan memastikan hidup bersih serta terhindar dari paparan penularan pasien herpes lainnya.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "3 Tipe Virus Penyebab Herpes, Begini Penanganannya"