Hagia Sophia

10 June 2023

Pasien Obesitas, Dibawa dengan Forklift ke RSUD Tangerang

Seorang pria obesitas di Tangerang dievakuasi menggunakan forklift. BPBD Kota Tangerang sampai membongkar pintu rumah untuk memudahkan proses evakuasi. (dok Ist)

Seorang pria obesitas bernama Muhammad Fajri (27) menyita perhatian warganet. Warga Pedurenan, Karang Tengah, Kota Tangerang itu dievakuasi ke RSUD Tangerang lantaran tubuhnya berbobot hingga 300 kg.

Proses evakuasi pun dilakukan dengan cara yang tidak biasa. Untuk dapat memindahkan Fajri, pihak UPT BPBD Ciledug harus membongkar pintu dan mendatangkan unit forklift.

Kepala Humas RSUD Kota Tangerang, drg Fika Khayan mengungkapkan pihaknya menerima pasien dari rujukan puskesmas dengan kondisi obesitas.

"Saat kami terima pasien ini memiliki keluhan mengalami gangguan mobilisasi, di mana ada keluhan nyeri di kaki pasien," ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Jumat (9/6/2023).

dr Fika menambahkan pasien juga mengalami gangguan mobilitas yang membuatnya terpaksa terbaring di tempat tidur selama lebih kurang delapan bulan.

"Sudah lebih kurang delapan bulan pasien ini mengalami tirah baring. Artinya, dia tidak bisa beraktivitas, dia hanya tidur di rumahnya saja," ucapnya.

dr Fika menyampaikan pasien saat ini tengah berada dalam pemantauan dokter RSUD Tangerang. Pasien juga sudah mendapatkan sejumlah pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan laboratorium hingga radiologi.

"Saat ini memang kita terus memantau kondisi pasien tersebut, jadi memang tetap dalam penanganan dokter kami," imbuhnya.

Ia menambahkan saat ini pihaknya fokus pada perbaikan kondisi umum pasien.

"Kita lihat kebutuhan makanannya, cairannya, dan akan kami konsultasikan ke dokter dokter yang perlu untuk penanganan kasus ini," katanya.

Penyebab Obesitas

dr Fika menuturkan pasien sampai di RSUD Tangerang dalam keadaan obesitas. Berat pasien sendiri ditaksir lebih dari 200 kg.

"Belum bisa kita pastikan. Tetapi diestimasi 200 kilogram lebih. Pasien ini bukan anak anak, tapi pasien dewasa," terangnya.

dr Fika menjelaskan obesitas yang diidap pasien dapat dipicu beberapa hal, di antaranya pola makan, aktivitas, dan olahraga.

"Itu juga terus kita analisa untuk mengetahui penyebab peningkatan berat badan yang sangat signifikan. Pasien ini sudah ditangani oleh pihak puskesmas dengan melakukan kunjungan ke rumah pasien dan juga terus dipantau oleh dinas kesehatan," ungkapnya.

dr Fika mengatakan hingga saat ini, pihaknya belum menemukan apakah pasien mengidap penyakit lain atau tidak.

"Itu belum kita temukan karena ini masih sangat awal sekali, jadi observasi dari hasil penunjang," ujarnya.

dr Fika mengungkapkan ke depannya pasien akan menerima konsultasi dari dokter spesialis gizi klinik dan spesialis rehabilitasi klinik untuk meningkatkan kondisi kesehatannya.

"Saat ini dipegang oleh dokter spesialis penyakit dalam, tentunya konsultasi dengan dokter spesialis gizi klinik, nantinya akan dikonsultasikan dengan spesialis rehabilitasi klinik," pungkasnya.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Viral Pria Obesitas 300 Kg Dievakuasi Pakai Forklift, RSUD Tangerang Buka Suara"