Jude Bellingham. (Foto: AP/Jose Breton) |
Jude Bellingham menjalani laga El Clasico perdananya akhir pekan ini. Bintang anyar Real Madrid ini ingin enjoy dan meraih poin penuh di markas Barcelona.
Barcelona vs Real Madrid menjadi sajian utama jornada kesebelas LaLiga. Duel dijadwalkan pada Sabtu (28/10/2023) malam WIB di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Kedua tim saat ini bersaing ketat di papan klasemen sementara. Real Madrid di urutan teratas dengan 25 poin, Barcelona di tempat ketiga dengan hanya tertiggal satu poin dari Los Blancos.
Jude Bellingham menjadi salah satu pemain yang disorot jelang Barcelona vs Real Madrid. Selain karena bakal memainkan El Clasico perdananya, gelandang Inggris ini juga lagi tokcer bersama Los Merengues.
Bellingham sudah mengoleksi 11 gol dari 12 laga di semua kompetisi sejak dibeli Real Madrid dari Borrusia Dortmund di bursa musim panas 2023. Dia diperkirakan menjadi andalan timnya saat bersua Barcelona di El Clasico.
Bellingham tetap santai dengan ekspektasi tinggi kepadanya jelang El Clasico. Pemain 20 tahun itu justru bersemangat menantikan duel menghadapi Barcelona.
"Ya, saya merasa baik-baik saja dan saya berusaha untuk mencapai pertandingan dalam kondisi terbaik. Saya merasakan sedikit ketidaknyamanan, tapi saya baik-baik saja dan saya akan hadir di El Clasico. Saya harap kami mendapatkan hasil yang bagus," kata Bellingham, dilansir dari Marca.
"Saya sangat bersemangat dan menantikan momen ini. Ini adalah rival yang sangat kami hormati. Saya sangat bersemangat dan ini menarik secara pribadi. Saya akan bersenang-senang," ujarnya.
Bellingham turut membagikan kenangannya saat menyaksikan El Clasico. Dia teringat momen eks Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mencetak gol di Camp Nou pada 2012 dan melakukan selebrasi 'calma' yang meminta fans Barcelona untuk diam.
"Saya selalu ingat ketika Cristiano mencetak gol di Camp Nou dan meminta penonton untuk diam. Itu sangat menakjubkan," Jude Bellingham menuturkan.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Jude Bellingham Mau Bersenang-senang di El Clasico"