Hagia Sophia

16 January 2024

Kiper Terbaik FIFA 2023: Ederson

Ederson Moraes (istimewa)

Ederson Moraes diganjar dengan penghargaan Kiper Terbaik FIFA 2023. Ederson menjadi salah satu pemain kunci Manchester City saat memenangi treble 2022/23.

Kiper Brasil itu menerima penghargaan bergengsi ini dalam seremoni yang digelar di Eventim Apollo, London, pada Selasa (16/1/2024) dini hari WIB. Dalam hasil pemungutan suara yang dirilis FIFA, Ederson mengungguli Thibaut Courtois dan Yassine Bounou.

Ederson menerima 23 scoring points, unggul tipis dari Courtois (20), dan Bounou (16). Voting ini dilakukan oleh kapten dan pelatih tim nasional, media, dan penggemar yang dilakukan di laman resmi FIFA.

Pada musim lalu, Ederson sukses mengemas 19 clean sheet dan cuma kemasukan 39 gol dalam total 48 penampilannya untuk mengantar the Citizens menjuarai Premier League, Piala FA, dan Liga Champions.


"Aku ingin bersyukur kepada Tuhan atas semua pencapaianku. Aku ingin berterima kasih kepada keluargaku juga, karena mereka membawa kebahagiaan yang begitu besar untukku," ucap pesepakbola berusia 30 tahun itu.

"Aku ingin berterima kasih kepada rekan-rekan setimku dan terutama tim kiper di Manchester City. Sebuah kebahagiaan bisa bekerja dengan mereka. Aku sangat bahagia bisa menerima trofi ini pada hari ini," lanjut Ederson di laman resmi FIFA.

Ini menandai penghargaan FIFA pertama di dalam karier Ederson. Namun demikian, Ederson justru tidak terpilih masuk dalam Tim Terbaik FIFA 2023 pilihan FIFPro (pemain-pemain sepakbola profesional), melainkan Courtois.

Ederson gagal menyusul enam rekannya yang berhasil masuk daftar yaitu Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Bernardo Silva, Kevin de Bruyne, dan Erling Haaland.




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Ederson Jadi Kiper Terbaik FIFA 2023"