Hagia Sophia

16 January 2024

Beberapa Makanan dan Minuman Ini Bisa Bikin Gigi Kuning

Ilustrasi gigi menguning. (Foto: Ilustrasi iStock)

Beberapa waktu lalu viral di media sosial TikTok terkait bagaimana cara memutihkan gigi tanpa harus melakukan prosedur bleaching. Dalam konten tersebut salah satu pengguna media sosial mengatakan bahwa caranya adalah dengan menambahkan garam pada pasta gigi.

drg Paulus Januar merespon bahwa cara tersebut belum terbukti secara ilmiah dapat memutihkan gigi. Walaupun tidak berbahaya, hingga saat ini belum ada studi yang menyebutkan bahwa penambahan garam pada odol dapat memutihkan gigi.

"Membersihkan gigi dari sisa makanan dalam bentuk partikel halus yang disebut plak gigi atau dental plaque," terangnya saat dihubungi detikcom Senin (15/1/2024).

Terlepas dari hal tersebut, rupanya ada beberapa jenis makanan yang memang dapat membuat gigi menguning, lho. Dokter gigi Matthew Messina, DDS mengatakan makanan dan minuman yang cenderung asam dapat menodai gigi.

Hal ini karena asam dapat melemahkan enamel, lapisan terluar gigi menjadi lebih keropos sehingga memungkinkan noda meresap. Berikut ini adalah beberapa makanan dan minuman yang meningkatkan risiko gigi bernoda dikutip dari Business Insider:

Kopi dan Teh
Kopi mengandung senyawa organik yang disebut polifenol yang menghasilkan warna coklat. Polifenol dapat menembus dan menempel pada email gigi. Kondisi ini membuat gigi secara bertahap berubah menjadi lebih coklat.

Selain itu, teh mengandung tanin juga dapat menyebabkan gigi menguning. Tanin merupakan sejenis polifenol yang berwarna kuning atau kecoklatan. Ketika tanin menembus email gigi, ini dapat menimbulkan noda pada gigi.

Minuman Soda
Minuman soda khususnya yang berwarna gelap dapat membuat gigi menjadi bernoda menguning. Kondisi ini diakibatkan oleh tingkat keasaman dari minuman bersoda. Misalnya minuman dengan rasa kola dapat memiliki pH 2,4 yang tingkat keasamannya setara dengan jus lemon.

"Minuman berkarbonasi memiliki pH sangat asam, yang dapat melarutkan email pada gigi," ucap Messina.

Selain itu, warna kola juga didapatkan dari zat pewarna yang disebut kromogen. Zat tersebut dapat memberikan warna kuning pada gigi.

Kari
Kari merupakan salah satu makanan yang mungkin secara bertahap dapat mengakibatkan gigi menguning. Hal ini diakibatkan oleh pigmen kuning yang disebut kurkumin. Secara historis kurkumin juga digunakan untuk mewarnai pakaian dan memiliki kemampuan mewarnai bahan.

"Kari mungkin salah satu makanan yang paling banyak menimbulkan noda," ucap dokter gigi Mark Burhenne, DDS.

Kecap dan Saus Tomat
Kecap memiliki pigmen coklat tua yang dapat menodai gigi. Selain itu saus tomat yang memiliki sifat asam juga dapat secara bertahap mengikis enamel pada gigi. Ketika itu terjadi, warna pada saus tomat akan terserap karena enamel akan menjadi lebih berpori.

"Saus-saus seperti kecap juga dapat menimbulkan noda pada gigi karena konsentrasinya yang tinggi," ujar Mark.

Beri dan Jus Buah
Buah-buahan beri seperti raspberry, bluberry, atau cranberry memiliki pigmen warna yang kuat. Tanpa perawatan yang tepat, pigmen warna tersebut dapat tertinggal di email gigi dan menyebabkan timbulnya noda.

"Jus buah yang lebih berpigmen seperti jus cranberry atau delima umumnya merupakan noda terburuk untuk gigi Anda," kata Mark.

Banyak jus buah lain seperti jeruk atau lemon yang sangat asam juga dapat mempengaruhi kesehatan gigi. Kondisi ini memungkinkan membuat pigmen 'menodai' gigi lebih dalam.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "5 Makanan dan Minuman Penyebab Gigi Kuning, Kerap Bikin Nggak PD"