Hagia Sophia

21 February 2023

Apakah Restoran yang Paling Laris di Indonesia?

Ilustrasi Restoran/Foto: Ilustrasi/Visual

Bisnis jaringan restoran di Indonesia semakin berkembang dan terus menjamur. Berkat itu, sejumlah jaringan restoran berhasil membukukan penghasilan hingga ratusan juta dolar.

Menurut laporan United States Department of Agriculture (USDA), restoran internasional masih mendominasi pasar Indonesia. Bahkan menurut laporan tersebut, nilai penjualan jaringan restoran internasional masih jauh lebih besar dibanding restoran lokal.

Sebut saja jaringan restoran makanan cepat saji KFC yang pada 2021 lalu berhasil mencetak penjualan hingga US$ 334,4 juta. Angka itu menjadikan KFC sebagai restoran dengan penjualan tertinggi di Indonesia. Selain KFC, jaringan restoran seperti McDonald's dan Pizza Hut juga ikut mendominasi pasar foodservice di Indonesia.

"Jaringan restoran internasional seperti KFC, McDonald's, dan Pizza Hut mendominasi pasar Indonesia," tulis USDA dalam laporannya.

Meski tiga teratas masih ditempati oleh restoran internasional, namun ternyata tempat makan lokal juga cukup banyak masuk dalam jajaran 10 restoran paling laris.

Sebut saja Restoran Padang Sederhana yang ada di posisi 6 dengan mencatatkan penjualan sebesar US$ 71,3 juta. Selain itu ada juga Kopi Kenangan yang berada di peringkat 8, J Co Donuts & Coffee di peringkat 9 dan Kopi Janji Jiwa di posisi bontot.

Berikut daftar lengkap 10 restoran terlaris di Indonesia untuk tahun 2021 berdasarkan laporan US Department of Agriculture.
  1. KFC: US$ 334,4 juta
  2. McDonald's: US$ 314,1 juta
  3. Pizza Hut: US$ 235,8 juta
  4. Starbucks: US$ 82,8 juta
  5. Hokben: US$ 62,8 juta
  6. Restoran Sederhana: US$ 71,3 juta
  7. Chatime: US$ 65,2 juta
  8. Kopi Kenangan: US$ 60,2 juta
  9. J Co Donuts & Coffee: US$ 59,6 juta
  10. Kopi Janji Jiwa: US$ 52,7 juta
Demikian 10 restoran paling laris di Indonesia.






















Artikel ini telah tayang di finance.detik.com dengan judul "10 Restoran Terlaris di RI, Siapa Nomor 1?"