Gol pembuka Manchester City yang dicetak Erling Haaland. (Foto: Getty Images/Michael Steele) |
Manchester City meraih poin penuh di markas Southampton dalam lanjutan Liga Inggris. Erling Haaland mengemas brace dan The Citizens menang 4-1
Man City vs Southampton yang berlangsung di St. Mary's Stadium, tuntas pada Minggu (9/4/2023) dini hari WIB. The Citizens memimpin 1-0 di babak pertama lewat gol Erling Haaland.
Babak kedua berjalan jauh lebih baik untuk tim tamu. Man City memperbesar keunggulan menjadi 3-0 lewat gol Jack Grealish dan Haaland.
Soton sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 lewat Sekou Mara. Tak lama berselang Julian Alvarez memantapkan kemenangan Man City dengan skor 4-1 lewat eksekusi penalti.
Man City kini mengumpulkan 67 poin di posisi kedua, tertinggal lima angka dari Arsenal selaku pemuncak klasemen. Soton masih di dasar dengan 23 poin.
Jalannya Pertandingan
Man City sudah nyaris memimpin di menit kelima. Jack Grealish melepaskan tembakan di kotak penalti, kemudian ditepis kiper Gavin Bazunu dan Kevin De Bruyne gagal menyundul bola rebound.
Man City mengurung Southampton sampai laga berjalan 15 menit. Meski mampu menekan sampai sepertiga akhir, The Citizens kesulitan menciptakan peluang.
Soton membuang peluang di menit ke-16. Kamal-Deen Sulemana berhasil mencuri bola dan terus berlari sampai kotak penalti Man City, namun kemudian kehilangan kontrol dan peluang terbuang.
Sampai laga berjalan setengah jam, belum ada gol yang tercipta. Hal yang membedakan hanya Soton tampil lebih agresif.
Man City memecah kebuntuan di menit ke-45 untuk memimpin 1-0. Sebuah umpan silang Kevin De Bruyne sukses disambut dengan sundulan Erling Haaland. Skor tersebut bertahan sampai turun minum.
Ilkay Guendogan nyaris memperbesar keunggulan Man City di menit ke-50. Dia melepaskan tembakan melengkung ke tiang jauh, tapi bola masih melebar tipis di sisi gawang.
Man City memperbesar keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-58. Jack Grealish merobek gawang Soton setelah bola tembakan pertamanya mampu ditepis kiper.
Bernardo Silva nyaris memperbesar keunggulan Man City di menit ke-66. Dari jarak dekat, bola tembakannya mampu ditangkap kiper.
Man City memimpin 3-0 di menit ke-68. Haaland mencetak brace setelah menuntaskan umpan silang Grealish dengan tembakan akrobatik.
Soton memperkecil ketertinggalan di menit ke-72. Sekou Mara merobek gawang Man City setelah menuntaskan kerja keras Moussa Djenepo mengacak-acak pertahanan lawan.
Tak lama berselang, Man City mendapatkan hadiah penalti setelah De Bruyne dilanggar. Julian Alvarez maju sebagai eksekutor dan membawa Man City memimpin 4-1 di menit ke-75.
Tak ada gol tambahan sampai laga tuntas meski Man City mampu terus menyerang. Skor 4-1 dibawa pulang Man City dari markas Southampton.
Susunan Pemain
Southampton: Bazunu; Walker-Peters, Bednarek, Bella-Kotchap, Maitland-Niles; Ward-Prows, Lavia; Elyounoussi, Alcaraz, Sulemana; Walcott .
Man City: Ederson, Stones, Akanji, Dias, Ake, Rodrigo, De Bruyne, Gundogan, Mahrez, Grealish, Haaland.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Southampton Vs Man City: Haaland Brace, The Citizens menang 4-1"