Viral jamaah Haji meminta turun dari pesawat setelah mendarat di Madinah. (Foto: Istimewa) |
Seorang jamaah Haji Indonesia baru-baru ini viral lantaran meminta turun dari pesawat untuk memberikan pakan pada hewan peliharaannya. Jamaah Haji itu adalah Juhani (95), warga kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Menurut Petugas Haji Daerah (PHD) Ustaz Yuyud Aspiyudin, Juhani mendadak 'kangen' pada ayamnya di kampung halaman saat rombongan jamaah Haji sudah mendarat di Madinah.
"Abah Juhani ini lansia dan kena demensia, kata orang Sunda mah pikun atau linglung. Mungkin di rumahnya beliau punya peliharaan ayam," kata petugas haji daerah (PHD) Ustaz Yuyud Aspiyudin saat dihubungi detikJabar.
Menanggapi hal ini, Kepala Bidang Kesehatan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi dr M Imran mengungkapkan bahwa jamaah Haji lanjut usia (lansia) yang mendadak mengalami disorientasi seperti kasus viral di pesawat, biasanya memiliki gangguan demensia.
Penyakit ini biasanya sudah diikuti dengan gangguan cara berpikir, gangguan disorientasi waktu, tempat, dan disorientasi orang-orang sekitarnya.
"Demensia ini merupakan penyakit yang terbanyak dirawat di KKHI di Madinah. Ini memang satu fenomena tahun ini karena jumlah tahun ini jemaah lansia jauh lebih besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," katanya dalam konferensi pers Kementerian Kesehatan Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan Jemaah Haji Tahun 2023.
Adapun penanganan dan perawatan yang diberikan pada jamaah Haji dengan gangguan demensia, yaitu berupa terapi stimulasi kognitif. Perawatan ini bertujuan untuk membantu pasien mengingat kembali memorinya.
"Supaya bisa pulih, supaya bisa mengetahui, dan menghilangkan gejala-gejala disorientasinya yang mereka alami. Nah ini mereka dirujuk ke KKHI Madinah untuk terapi stimulasi kognitif. Dan biasanya setelah terapi ini mereka akan kembali lagi ke sedia kala, kembali lagi mengingat, dan sudah mengetahui tempatnya kalau mereka berada di Tanah Suci," ucapnya lagi.
Meski kondisi tersebut bisa diatasi, dr Imran mewanti-wanti para jamaah haji lansia untuk tetap waspada lantaran gejala tersebut sewaktu-waktu bisa muncul kembali imbas kelelahan dan dehidrasi.
Ia juga mengingatkan jemaah Haji lansia untuk beristirahat yang cukup dan tidak memaksakan diri untuk beraktivitas.
"terutama di luar gedung yang bisa memicu kelelahan dan terjadi dehidrasi akibat paparan cuaca panas di Arab Saudi," lanjutnya lagi.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Fakta Demensia di Balik Viral Jamaah Haji RI Kangen Ayam di Pesawat"