Hagia Sophia

11 July 2023

Canggihnya Kereta Api Milik Presiden Rusia Vladimir Putin

Eksterior kereta Vladimir Putin. Foto: CNN

Presiden Rusia, Vladimir Putin, punya kereta sendiri untuk alat transportasi. Detailnya terkuak dalam bocoran dari investigasi media, dengan meneliti dokumen intelijen, wawancara dan lainnya.

Seperti dikutip detikINET dari Insider, harga kereta mewah Putin ini diperkirakan mencapai USD 74 juta atau di kisaran Rp 1,1 triliun. Adapun biaya operasional setahun sekitar USD 15,8 juta.

Kereta itu terdiri dari 22 rangkaian, di mana 8 gerbong di antaranya berisi perangkat teknis, termasuk pusat komunikasi, peralatan satelit dan mesin diesel. Gerbong lainnya termasuk restoran, bioskop, ruang makan mewah dan ruang kecantikan atau beauty room.

Ruang kantornya dirancang untuk percakapan kedap suara dan dilengkapi peralatan modern. Di seluruh kereta, telepon dan layanan internet dilindungi oleh alat penyandian untuk menghindari penyadapan.

Dilaporkan bahwa tayangan televisi di kereta ini sempat bermasalah karena sinyal akan hilang saat lewat terowongan atau bawah jembatan. Untuk itu, sistem khusus dibuat sehingga Putin tak perlu menunggu gambar diunduh.

Salah satu fasilitas di kereta Putin. Foto: CNN

Di ruang beauty room yang kedap suara, kabarnya dibekali semacam mesin anti penuaan dan sejenisnya. Juga ada perangkat untuk keadaan darurat, dari mesin pemantau pasien, ventilator dan defibrillator. Putin memang dikenal sangat peduli dengan penampilan, sehingga juga ada ruang gym lengkap.

Putin mulai sering memakai kereta api karena lebih sulit dilacak dari pesawat. "Pesawat, segera setelah lepas landas, akan langsung terlacak oleh radar penerbangan. Adapun kereta bisa bersembunyi," kata Gleb Karakulov, salah satu engineer kereta itu.

Karakulov mengatakan bahwa dia pertama kali mulai bekerja di kereta itu untuk memasang peralatan komunikasi sekitar tahun 2014. Kereta ini mulai lebih sering digunakan pada paruh kedua tahun 2021, saat Rusia bersiap untuk invasi besar-besaran ke Ukraina.

Menurut Karakulov, kereta Putin sejak awal perang sering diparkir di dekat Valdai, wilayah Rusia terpencil antara Moskow dan St. Petersburg. Putin punya tempat tinggal besar di sana, yang terkenal dengan danau dan hutan. "Karyawan kami berada di karantina khusus untuk kereta khusus ini," kata Karakulov kepada website Dossier Center.

Karena serba rahasia, kereta ini pun kadang dijuluki kereta hantu, walau kadang terlacak oleh pengamat kereta amatir. "Ada kereta hantu di rel kereta api negara kita. Kereta itu tidak ada dalam jadwal atau sistem kereta api Rusia," tulis seorang pengamat kereta api di Rusia.

Kereta Putin ini juga teridentifikasi dengan adanya antena komunikasi canggih berwujud kubah putih di atas salah satu gerbong. Kereta biasa di Rusia tidak punya perangkat semacam itu.

Jurnalis Llia Rozhdestvenskii menyatakan Putin memakai kereta itu untuk menjelajahi Rusai secara rahasia, akan tetapi sebenarnya keamanannya tidak sangat ketat dan teknologi komunikasinya juga tidak sangat canggih.

"Kami menemukan daftar lengkap gerbong kereta di domain publik. Pelindung di kereta tidak memberikan perlindungan terhadap ancaman serius, hanya melindungi dari tembakan," kata Rozhdestvenskii. "Selain itu, sistem komunikasi khusus yang dipasang di dalam kereta sudah ketinggalan zaman."

"Dengan kata lain, semua kerahasiaan dan keamanan dikorbankan untuk mengakomodasi fasilitas seperti ruang perawatan untuk Putin," tambah dia.


























Artikel ini telah tayang di inet.detik.com dengan judul "Terkuak, Teknologi Kereta Api 'Hantu' Milik Vladimir Putin"