Hagia Sophia

12 September 2023

Griezmann Lebih Milih MLS Dibandingkan Tawaran Arab Saudi

Antoine Griezmann masih ingin ke MLS (REUTERS/THILO SCHMUELGEN)

Liga Arab Saudi ternyata masih tak menarik untuk Antoine Griezmann. MLS masih jadi prioritas Grizemann ketika kariernya di Eropa selesai.

Ketika eksodus pemain-pemain top Eropa ke Arab Saudi, Griezmann jadi salah satu yang ikut dirumorkan. Beberapa klub top Arab seperti Al Hilal, Al Nassr, dan Al Ittihad sempat meminatinya.

Mereka bahkan siap membayar mahal kepada Atletico Madrid untuk memboyong Griezmann. Selain itu, gaji besar juga diberikan kepada Griezmann agar mau pindah ke Arab.

Sayangnya, tawaran itu ditolak mentah-mentah karena Griezmann masih ingin bermain di Eropa. Apalagi kontrak Griezmann di Atletico masih sampai 2025/2026.

Kalaupun Griezmann memang ingin pindah, maka MLS masih jadi tujuan utamanya. Sebab, Griezmann dikenal kerap berkunjung ke Amerika Serikat untuk menonton langsung NBA.

Dia juga kenal dengan beberapa bintang NBA sehingga lebih nyaman untuknya bermain di sana.

"Arab Saudi? Saya pahami keputusan mereka yang main di sana; kita bicara soal uang besar di sini," ujar Griezmann seperti dikutip 90min.

"Apakah saya bakal ke sana? Saya punya keluarga, tiga anak. Bukan keputusan yang mudah. MLS masih jadi prioritas saya."


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Griezmann Tak Minat ke Arab, MLS Masih Prioritas"