Hagia Sophia

07 September 2023

Langit Biru Kembali Terlihat di Jabodetabek, Polusi Mereda?

Foto: An Uyung Pramudiarja/detikHealth

Seiring dengan digelarnya KTT ASEAN, penampakan langit biru dalam lebih dari dua hari terakhir kembali terlihat. Pantauan detikcom di aplikasi Nafas Indonesia yang menunjukkan kualitas udara, didominasi warna oranye dan kuning pada Senin (4/9/2023).

Hampir seluruh wilayah Jabodetabek memiliki kualitas udara di level moderat dan cukup baik. Tren yang sama juga dilaporkan IQAir, polusi udara menurun di level oranye atau tidak sehat untuk kelompok sensitif pada Selasa (5/9), setelah sebelumnya indeks kualitas udara atau air quality index (AQI) selalu melampaui 150 ditandai warna merah, alias tidak sehat.

Sementara per hari ini, Rabu (6/9) masih terlihat sebagian wilayah di level oranye dan kuning. Tren yang jarang terlihat di hari-hari biasanya, zona kuning di Bekasi berada di Jatibening dengan angka AQI 99, kuaitas udara di wilayah Senopati, Jakarta Selatan juga sedikit lebih baik lantaran berwarna oranye.

Begitu pula di Cilandak, Pondok Indah, Kemang Timur, Cikajang, Menteng hingga Wahid Hasyim.

Sementara daerah dengan polusi tinggi di Jabodetabek menurut data realtime Nafas pukul 08:56 WIB adalah:
  • Rempoa Permai, Jakarta Selatan (level AQI, 180)
  • Kembangan Selatan, Jakarta Barat (level AQI, 167)
  • Serpong, Tangerang Selatan (level AQI, 163)
  • Pondok Pucung, Tangerang Selatan (level AQI, 162)
  • Lengkong Gudang timur, Tangerang Selatan (level AQI, 161)
Beberapa netizen ikut menyadari kualitas udara yang sedikit membaik di tengah penyelenggaraan KTT ASEAN. Meski tidak diketahui secara langsung berkaitan, banyak warganet yang berharap polusi udara bisa terus mereda.

"Ini lumayan lho indeksnya segini. Biasanya 150-200an, kayanya gara-gara KTT Asean ya, jadinya kita nggak butuh solusi apa2, cukup bikin acara kenegaraan aja dan bikin imbauan ke sumber polusi, kurangin dulu ya," cuit salah satu netizen di platform media sosial X, sembari menunjukkan kualitas udara sekitar GBK di angka AQI 113.

"Terima kasih KTT Asean, langit Jakarta kembali biru. Dimohon acaranya diadain tiap hari yah, biar langitnya selalu biru bebas polusi," timpal netizen lain.




























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Langit Biru Terlihat Lagi, Polusi Jabodetabek Mereda?"