Hagia Sophia

11 November 2023

Beberapa Makanan Ini Bermanfaat untuk Kesehatan Otak

Foto: iStock

Organ vital seperti otak harus dijaga dengan baik sehingga tetap sehat, serta kemampuan daya ingat, berpikir, dan konsentrasinya dapat meningkat. Salah satu cara yang bisa dilakukan yakni dengan mengkonsumsi makanan yang menyehatkan otak.

Dilansir situs Healthline, kesehatan otak tidak hanya berpengaruh pada kemampuannya, tapi juga berdampak pada sejumlah organ lain di dalam tubuh. Ini karena otak menjadi pusat kendali yang bertanggung jawab atas organ-organ tersebut.

Seperti bertugas untuk memastikan jantung agar tetap berdetak, paru-paru untuk bernapas, hingga organ lain yang memungkinkan kamu untuk merasa serta bergerak.

Itulah mengapa mesti menjaga kesehatan otak, di antaranya dengan konsumsi makanan tertentu yang bisa bantu performanya tetap prima. Lantas, makanan apa saja yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan kemampuan otak agar tidak lupa? Cek uraian di bawah ini.

Makanan untuk Kesehatan Otak

Ada sejumlah makanan yang dapat dikonsumsi untuk menjaga kesehatan otak, berikut beberapa di antaranya:

1. Ikan Berlemak
Jenis ikan berlemak yang baik untuk kesehatan otak, seperti salmon, tuna albakora, sarden, herring, dan trout. Kesemuanya merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik untuk otak dan jantung.

Omega-3 bermanfaat untuk membangun sel-sel otak dan saraf. Lemak sehat ini juga berperan penting dalam mempertajam daya ingat serta memori. Selain itu, omega-3 bisa melindungi otak dari penurunan kognitif dan bantu cegah penyakit Alzheimer.

Penelitian menunjukkan bahwa orang yang makan ikan secara teratur memiliki materi abu-abu yang lebih banyak di otak mereka. Materi abu-abu terdiri dari sebagian besar sel saraf yang mengontrol memori, emosi, hingga pengambilan keputusan.

2. Brokoli
Brokoli termasuk sayuran yang bagus dan menyehatkan otak. Sayuran ini mengandung senyawa bersifat antioksidan dan antiinflamasi yang bantu melindungi otak dari kerusakan.

Tak hanya itu, brokoli menyimpan vitamin K yang sangat tinggi. Sejumlah penelitian yang melibatkan orang lansia mengaitkan asupan vitamin K yang lebih tinggi mempengaruhi daya ingat dan status kognitif yang lebih baik.

3. Telur
Telur kaya akan beberapa nutrisi yang menjaga kesehatan otak, seperti vitamin B6 dan B12, folat, serta kolin. Adapun kolin merupakan mikronutrien penting untuk produksi asetilkolin yang bantu mengatur suasana hati, meningkatkan memori, serta perkembangan otak.

Masih banyak orang tidak mendapatkan cukup kolin pada makanan harian mereka. Padahal, asupan kolin yang bagi rata-rata wanita adalah 425 mg per hari dan 550 mg per hari untuk pria. Dengan konsumsi satu kuning telur, seseorang bisa mencukupi 112 mg asupan kolin harian.

Vitamin B dalam telur juga berperan dalam menyehatkan otak, seperti dapat bantu rendahkan gangguan psikologis pada lansia dengan menurunkan kadar homosistein yang dikaitkan pada demensia dan penyakit Alzheimer.

4. Kacang-kacangan
Sejumlah nutrisi dalam kacang-kacangan, seperti lemak sehat dan vitamin E dapat meningkatkan kemampuan otak. Kacang juga disebutkan dapat menaikkan kesehatan jantung.

Penelitian di tahun 2014 menemukan bahwa wanita yang makan kacang secara teratur dalam beberapa tahun memiliki ingatan yang lebih tajam daripada mereka yang tidak. Pada lansia, konsumsi kacang-kacangan secara teratur bisa merendahkan risiko penurunan kognitif.

Berbagai macam kacang baik untuk kesehatan otak. Dan kacang kenari memiliki kandungan ekstra yakni asam lemak omega-3 dan beri efek antiinflamasi.

5. Cokelat Hitam (Dark Chocolate)
Cokelat hitam dan bubuk kakao menyimpan senyawa yang bisa menaikkan fungsi otak, yaitu flavonoid dan kafein.

Flavonoid adalah senyawa yang bersifat antioksidan. Para peneliti menemukan bahwa senyawa ini dapat meningkatkan daya ingat dan memperlambat penurunan mental seiring berjalannya usia.

Selain itu, konsumsi cokelat hitam dapat menguatkan suasana hati dan perasaan positif menurut penelitian.

6. Biji Labu
Biji labu mengandung antioksidan kuat yang mampu lindungi tubuh dan otak dari kerusakan akibat radikal bebas. Ia juga menjadi sumber yang baik bagi magnesium, zat besi, zinc, dan tembaga.

Masing-masing nutrisi tersebut penting bagi otak, di antaranya baik untuk mengendalikan sinyal saraf, pembelajaran dan memori, hingga gangguan fungsi otak.

7. Jeruk
Konsumsi satu buah jeruk berukuran sedang dapat memenuhi hampir semua kebutuhan vitamin C harian. Vitamin C bermanfaat bagi otak untuk mencegah penurunan kondisi mental.

Vitamin C juga berperan sebagai antioksidan untuk bantu melawan radikal bebas yang bisa merusak sel-sel otak. Tak hanya itu, vitamin C mendukung kesehatan otak seiring bertambahnya usia dan melindungi dari gangguan depresi mayor, kecemasan, skizofrenia, dan penyakit Alzheimer.

8. Bluberi
Bluberi dan buah-buah beri lainnya menyimpan antosianin yang memberikan efek antiinflamasi dan antioksidan. Antioksidan dapat melawan stres oksidatif dan peradangan yang berkontribusi pada penuaan otak serta penyakit neurodegeneratif.

Dalam sebuah tinjauan penelitian dijelaskan bahwa bluberi bisa bantu meningkatkan daya ingat dan proses kognitif pada anak-anak dan lansia.

9. Kunyit
Kurkumin yakni senyawa dalam kunyit terbukti dapat langsung masuk ke dalam otak dan memberikan khasiat bagi organ tersebut. Senyawa bersifat antioksidan dan antiinflamasi ini bermanfaat bagi daya ingat, meredakan depresi, hingga bantu pertumbuhan sel-sel otak baru.

Itu dia sejumlah makanan menyehatkan otak yang dapat detikers konsumsi untuk meningkatkan daya ingat serta memori agar tidak mudah lupa.





























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "9 Makanan yang Menyehatkan Otak, Bisa Bantu Nggak Gampang Lupa"