Hagia Sophia

19 November 2023

Kualifikasi Euro 2024: Belanda Menang Atas Irlandia 1-0

Belanda lolos ke Euro 2024 usai menang 1-0 atas Republik Irlandia (REUTERS/PIROSCHKA VAN DE WOUW)

Timnas Belanda berhasil memastikan diri lolos ke Euro 2024. Ini setelah De Oranje menang 1-0 atas Republik Irlandia berkat gol Wout Weghorst.

Pada pertandingan Kualifikasi Euro 2024 Grup B yang dihelat di Johan Cruijff ArenA, Minggu (19/11/2023) dini hari WIB, Belanda menurunkan Cody Gakpo, Weghorst, dan Xavi Simons di lini serang.

Belanda bermain dominan dengan menciptakan 19 attempts sepanjang 90 menit, dengan lima di antaranya mengarah ke gawang. Irlandia yang banyak bertahan dipaksa cuma melepaskan satu attempts on target dari total tiga.

Belanda sepertinya bakal menang besar ketika sudah unggul pada menit ke-11 lewat Weghorst. Belanda membangun serangan dari bawah dan Stefan de Vrij yang memegang bola terakhir mengirimkan umpan terobosan kepada Weghorst.

Weghorst dari tengah lapangan berhasil mengejar bola tersebut hingga kotak penalti dan menuntaskan dengan sepakan keras ke pojok kiri atas gawang Gavin Bazunu.

Belanda berupaya menambah gol di sisa pertandingan tapi selalu gagal. Hingga laga berakhir, skor 1-0 bertahan untuk kemenangan pasukan Ronald Koeman tersebut.

Hasil ini membawa Belanda kukuh di posisi kedua Klasemen Grup B dengan 15 poin dari tujuh laga. Ini cukup mengantarkan Belanda lolos ke Euro 2024 sekalipun masih menyisakan satu laga dan unggul tiga poin atas Yunani di urutan ketiga.

Irlandia berada di posisi keempat dengan enam poin dan masih berpeluang lolos ke Babak Playoff lewat posisi di UEFA Nations League.

Susunan pemain

Belanda: Bart Verbruggen; Stefan de Vrij, Virgil van Dijk, Daley Blind; Denzel Dumfries, Tijjani Reijnders(Teun Koopmeiners 90'), Jerdy Schouten (Marten de Roon 90'), Quilindschy Hartman; Xavi Simons (Donyell Malen 80'), Wout Weghorst, Cody Gakpo (Joey Veerman 69').

Republik Irlandia: Gavin Bazunu; Nathan Collins, Dara O'Shea (Troy Parrott 90'), Liam Scales; Matt Doherty (Michael Johnston 78'), Alan Browne, Josh Cullen, Ryan Manning; Callum Robinson (Adam Idah 45'), Evan Ferguson (Jamie McGrath 55'), Jason Knight (Jayson Molumby 78').




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Belanda Vs Irlandia: Weghorst Loloskan De Oranje ke Euro 2024"