Hagia Sophia

19 November 2023

Liverpool Datangkan Orangtua Luis Diaz dari Kolumbia

Luis Diaz berjumpa dengan ayahnya yang sempat diculik selama 12 hari. (Foto: Colombia Football Federation/Handout/REUTERS)

Liverpool menerbangkan orang tua Luis Diaz dari Kolombia, usai drama penculikan yang menimpa keluarga sang pemain. Mereka akan merayakan Natal bersama.

Luis Diaz mengalami musibah penculikan ahir Oktober kemarin. Sang ayah yakni Luis Manuel Diaz ditahan kelompok penculik selama 12 hari, hingga dibebaskan dengan bantuan PBB dan gereja setempat.

Ibu Luis Diaz, Cilenis Marulanda, juga sempat dibawa. Namun Marulanda langsung dilepaskan setelah beberapa jam.

Masa-masa mencekam itu diakhiri dengan momen haru, tatkala Luis Diaz bisa bertemu dengan kedua orang tuanya. Penyerang 26 tahun itu baru bisa berjumpa lagi dengan sang ayah saat pulang untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 awal pekan ini.

Diaz bahkan mencetak dua gol di hadapan sang ayah yang berada di tribun, untuk membawa Kolombia menang 2-1 atas Brasil. Dua gol itu membuat tangis sang ayah pecah.

Sebagai bentuk dukungan, Liverpool selaku klub pemilik Luis Diaz menyewa pesawat untuk menerbangkan kedua orang tua Luis Diaz ke Inggris. Klub Merseyside itu juga menghadirkan keluarga besar sang pemain untuk melewati pengalaman traumatis tersebut.

Dengan begitu, Luis Diaz dan keluarga bisa merayakan Natal bersama di Liverpool. Diaz sendiri baru bisa bergabung dengan keluarganya selepas jeda internasional, dengan Kolombia masih akan menghadapi Paraguay, Rabu (22/11/2023) pagi WIB.




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Liverpool Datangkan Orang Tua Luis Diaz Usai Drama Penculikan"