Hagia Sophia

19 November 2023

Walau Cetak Hat-trick, Mbappe Tetap Dikritik Enrique

Foto: AFP/FRANCK FIFE

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique tetap mengkritik Kylian Mbappe meski mencetak hat-trick ke gawang Reims. Mbappe tidak ambil pusing dengan komentar bosnnya itu.

Superstar sepakbola Prancis itu menentukan kemenangan PSG atas Reims 3-0 pada lanjutan Ligue 1 sebelum jeda internasional. Hasil ini menandai kemenangan kelima beruntun Les Parisiens sehingga mantap memuncaki klasemen dengan keunggulan satu poin dari Nice (2), dan tiga poin dari AS Monaco (3).

Kendati demikian, performa Mbappe toh tidak memuaskan Enrique. "Saya tidak terlalu senang dengan Kylian Mbappe pada hari ini. Bukan soal gol-golnya ya, tapi dia bisa membantu tim lebih banyak, di cara yang berbeda," sahut pelatih Spanyol itu usai pertandingan.

Dengan tambahan tiga gol itu, Mbappe berarti sudah mengemas 15 gol dalam 15 pertandingan PSG di sepanjang 2023/24. Penyerang berusia 23 tahun itu membuktikan diri sebagai pendulang gol utama timnya, karena pencetak gol terbanyak kedua PSG yaitu Achraf Hakimi cuma membukukkan empat gol saja.

Kylian Mbappe menegaskan bahwa dia menghormati Luis Enrique. Kritik Enrique bukan masalah bagi Mbappe.

"Anda harus bertanya kepada dia tentang timing [kritik dia]. Aku sih menerimanya dengan baik, dia itu seorang pelatih hebat dan banyak mengajariku. Sejak hari pertama, aku mengatakan kepada dia bahwa dia tidak akan punya masalah denganku," ungkap Mbappe dilansir Daily Mail.

"Aku selalu bekerja dengan baik dengan pelatih-pelatih yang pernah kumiliki, seperti Didier Deschamps, Mauricio Pochettino, Thomas Tuchel, dan lain-lain," lanjut pemenang Piala Dunia 2018 itu.

"Memang ada pelatih-pelatih yang mengatakan yang buruk-buruk, silakan bicara, tapi itu tidak menghentikanku untuk bermain dengan baik dan punya hubungan baik dengan mereka kok," lugas Mbappe.




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Mbappe Cetak Hat-trick tapi Tetap Dikritik Enrique, Begini Responsnya"