Hagia Sophia

02 February 2024

Ternyata Naikan Kaki ke Atas Tembok Bermanfaat untuk Sistem Pencernaan

Ilustrasi angkat kaki ke tembok. (Foto: Kellinahandbasket/Flickr)

Belum banyak yang tahu, ternyata menaikkan kaki ke tembok juga bermanfaat untuk sistem pencernaan. Meski tidak berkaitan secara langsung, spesialis penyakit dalam dr Aru Ariadno, menyebut hal ini berkaitan dengan keluarnya zat yang disebut endomorfin.

Dalam posisi kaki dinaikkan ke tembok, seseorang lebih mungkin berada di tahap relaks. Posisi ini membuat asam lambung berhenti keluar secara tidak teratur yang berkontribusi untuk melancarkan pencernaan.

"Bila menyangkut masalah pencernaan maka relaksasi ini akan menyebabkan seluruh saluran cerna ikut mengalami relaksasi. Asam lambung akan berhenti keluar secara tidak teratur, pergerakan usus lebih santai," beber dr Aru saat dihubungi detikcom Kamis (1/2/2024).

Posisi ini disebutnya akan membuat perut terasa nyaman, terutama saat otot-otot perut mengalami relaksasi. Namun, dr Aru menegaskan untuk melancarkan pencernaan agar tidak sembelit tak hanya selalu bisa didapatkan dari menaikkan kaki ke tembok.

Secara umum semua kegiatan kita yang membangkitkan endomorfin akan membuat badan dan pikiran lebih nyaman. Dengan itu, pencernaan pun akan lebih lancar.

"Mungkin juga bukan dengan kaki diangkat saja yang bisa dilakukan, mungkin dengan olahraga lainnya, menonton yang ringan-ringan, maupun meditasi juga bisa meningkatkan endomorfin ini," pungkasnya.

Meski dinilai bermanfaaat, dr Aru memberikan catatan bahwa belum ada bukti ilmiah yang menunjukkan keterkaitan keduanya.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Dokter Ungkap Alasan Kemungkinan Angkat Kaki ke Tembok Bantu Lancarkan Pencernaan"