Xavi diusir wasit dalam laga melawan Atletico. Foto: AP/Bernat Armangue |
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez diskors dua laga usai mendapat kartu merah di pertandingan melawan Atletico Madrid akhir pekan lalu.
Seperti diketahui, dalam duel yang berakhir 3-0 untuk Barcelona itu, Xavi diusir wasit Jose Maria Sanchez Martinez pada babak pertama. Awalnya ia memprotes sang pengadil yang tak memberi peringatan untuk pelanggaran terhadap Ilkay Guendogan.
Atas protes itu, Xavi diganjar kartu kuning. Namun semenit berselang, ia langsung diberi kartu kuning kedua, kali ini akibat protes meminta penalti kepada wasit.
The Athletic melaporkan Xavi akan absen mendampingi Barcelona di laga melawan Las Palmas pada 31 Maret dan menghadapi Cadiz pada 14 April. Ia sudah bisa kembali ke bench saat menghadapi Real Madrid dalam El Clasico di Santiago Bernabeu pada 22 April.
Ini adalah kartu merah kedua Xavi di musim ini. Pengusiran pertama terjadi dalam laga menghadapi Getafe di pekan perdana Liga Spanyol musim ini.
Selama Xavi absen, Barcelona akan dipimpin Oscar Hernandez di bench. Ia adalah asisten sekaligus kakak kandung Xavi.
Barcelona saat ini masih berpeluang mempertahankan gelar LaLiga. Robert Lewandowski dkk duduk di posisi kedua klasemen sementara dengan 64 poin hingga pekan ke-29, terpaut delapan angka dari Madrid di puncak.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Xavi Diskors Dua Laga, Comeback di El Clasico"