Hagia Sophia

02 February 2023

Ten Hag Kecewa, Eriksen Harus Istirahat Lama Karena Cedera

Erik ten Hag kecewa berat melihat Christian Eriksen cedera (PA Images via Getty Images/David Davies - PA Images)

Erik ten Hag kecewa sekali melihat Christian Eriksen harus absen lama karena cedera. Ten Hag berharap pemain yang ada bisa menggantikan perannya.

Kabar buruk mendatangi Manchester United jelang penutupan bursa transfer musim panas. Eriksen harus absen hingga awal Mei karena cedera engkel usai ditekel penyerang Reading Andy Carroll di laga Piala FA akhir pekan kemarin.

Absennya Eriksen jelas merugikan MU karena dia jadi salah satu pemain penting semenjak gabung dengan tim musim panas lalu.

Eks penggawa Tottenham Hotspur dan Inter Milan itu sudah membuat 31 penampilan dengan sumbangan dua gol dan sembilan assist di sepanjang musim ini.

Duetnya bersama Casemiro di tengah membuat MU kini melaju kencang dan berpeluang meraih empat trofi. Tapi, absennya Eriksen tak bisa diratapi lama-lama oleh Ten Hag selaku manajer.

Sebab, dia masih punya tugas penting untuk memberikan trofi di akhir musim dan akan memaksimalkan pemain yang ada demi menutupi absennya Eriksen.

"Dia kecewa dan demikian juga kami, tapi hal seperti itu wajar terjadi dalam sepakbola dan Anda harus menerimanya," ujar Erik ten Hag di ESPN.

"Saya rasa Anda tidak bisa begitu saja menggantikan pemain yang absen, karena setiap pemain punya karateristik dan ciri khas sendiri. Pemain lain dapat mengisi itu dengan cara berbeda, tapi bukan berarti dia akan tampil buruk."

"Sudah jelas Christian Eriksen membuat tim lebih berkualitas dan dia punya punya kemampuan unik yang sulit digantikan, seperti umpan-umpan matang di sepertiga lapangan akhir."

Untuk menggantikan Christian Eriksen, Marcel Sabitzer (Bayern Munich) tengah diupayakan kedatangannya oleh MU.
























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Eriksen Absen Lama, Ten Hag Kecewa Berat"