Bakal Ada 2 Supermoon di Bulan Agustus, Salah Satunya Blue Moon. Foto: ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI |
Agustus 2023 akan menyuguhkan fenomena menarik bagi para pengamat langit dengan kehadiran dua supermoon. Salah satu dari supermoon ini adalah Blue Moon yang jarang terjadi.
Seperti dikutip dari earth.com, Sabtu (28/7/2023) supermoon terjadi ketika orbit Bulan purnama membuatnya paling dekat dengan planet kita. Dijelaskan oleh NASA, orbit Bulan mengelilingi Bumi tidak melingkar sempurna melainkan berbentuk seperti oval memanjang, atau elips. Hal ini menyebabkan Bulan berosilasi antara jarak yang lebih dekat dan lebih jauh dari planet asal kita saat menyelesaikan siklus orbitnya.